Sandiaga Uno Enggan Berkomentar Terkait Perpecahan 212
Alumni 212 kini tengah mengalami perpecahan. Mulai muncul berbagai nama yang menyandang nama 212.
Editor: Johnson Simanjuntak
Tribunnews.com/Fahdi Fahlevi
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, memberi sambutan dalam acara Reuni Alumni 212 yang digelar di lapangan Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (2/12/2017). TRIBUNNEWS.COM/FAHDI FAHLEVI
Laporan Wartawan Tribunnew.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahudin Uno enggan berkomentar terkait perpecahan Alumni 212.
Alumni 212 kini tengah mengalami perpecahan. Mulai muncul berbagai nama yang menyandang nama 212.
Kini tidak hanya Presdium Alumni 212 yang berdiri. Beberapa nama lain pun ikut muncul dengan menyandang nama 212 namun memiliki tujuan yang berbeda.
Baca: Ini Dua Tujuan Polri Ajak Wartawan Latihan Menembak
Diantaranya adalah Persaudaraan Alumni 212, Garda 212, dan Korps 212.
Terkait hal tersebut Sandiaga Uno enggan memberikan komentar.
Berita Rekomendasi
"Engga ada komentar saya," ucap Sandiaga Uno sesaat akan meninggalkan Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (30/1/2018).