Minggu, Aturan One Way di Jalur Puncak Akan Diberlakukan Lebih Awal, Ini Jadwalnya
Ia mengatakan besok diperkirakan lebih banyak kendaraan yang turun dari Puncak dibanding yang naik.
Editor: Choirul Arifin
Laporan Reporter Tribunnews Bogor, Naufal Fauzy
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Kasatlantas Polres Bogor, AKP Hasby Ristama memperkirakan hari besok Minggu (18/3/2018) besok sistem satu arah (oneway) akan lebih cepat diberlakukan.
Ia mengatakan besok diperkirakan lebih banyak kendaraan yang turun dari Puncak dibanding yang naik.
"Besok hari kami perkirakan untuk one way sendiri akan lebih cepat, lebih awal, jam 1 siang, karena kondisi lalu lintas juga lebih banyak kendaraan yang turun ke bawah dibandingkan naik ke atas," ujar Hasby kepada TribunnewsBogor.com, Sabtu (17/3/2018).
Ia juga menjelaskan, di momen libur Nyepi ini ada peningkatan jumlah kendaraan yang menuju ke Puncak, dan terjadi peningkatan sekitar 10 ribu kendaraan yang hendak memasuki kawasan Puncak.
Baca: Lakukan Aksi Balasan, Rusia Usir 23 Diplomat Inggris
Baca: Selain Kasus Skimming Kartu ATM Nasabah, BRI Juga Selidiki Kasus Penyedotan Saldo Via OTP
"Mengingat karena kondisi hari ini adalah libur Nyepi, namun Puncak juga tidak sepi, semakin meriah dan tentunya masyarakat yang ke atas pun dilihat dari gerbang Tol Ciawi itu kurang lebih 34 ribu kendaraan, itu satu hari kemarin. Tentunya itu dari variabel kita terjadi peningkatan karena biasanya hari biasa 24 ribu," ungkapnya.