Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hingga H+5 Lebaran, Total 100 Ribu Pemudik Sudah Tiba di Terminal Kampung Rambutan

Total pemudik yang sudah tiba di Terminal Kampung Rambutan mencapai 100.868 penumpang dengan 4.382 bus

Penulis: Brian Priambudi
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Hingga H+5 Lebaran, Total 100 Ribu Pemudik Sudah Tiba di Terminal Kampung Rambutan
Tribunnews.com/Brian Priambudi
Pelaksana Harian Terminal Bus Kampung Rambutan, Thofik Winanto 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Brian Priambudi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Total pemudik yang sudah tiba di Terminal Kampung Rambutan mencapai 100.868 penumpang dengan 4.382 bus.

Angka tersebut merupakan hasil kumulatif kedatangan penumpang dari Dinas Perhubungan yang terhitung sejak hari H lebaran, Jum'at (15/6/2018) hingga H+5, Kamis (21/6/2018).

Baca: Jabat Pj Gubernur Jabar, Polri Sebut Komjen Iriawan Tak Perlu Mundur dari Korps Bhayangkara

"Kalau dari hari H sampai hari ini H+5 totalnya mencapai 100 ribu sekian penumpang," ujar Thofik di Terminal Kampung Rambutan, Kamis (21/6/2018).

Berdasarkan data tersebut, sejak hari H lebaran hingga H+5 terus mengalami peningkatan yang cukup signifikan.

Seperti di H+1 terdapat 17.492 penumpang, H+2 terdapat 22.044 penumpang, H+3 terdapat 27.541 penumpang, H+4 terdapat 29.949 penumpang, dan hingga shift 1 di H+5 mencapai 20.286 penumpang dan akan terus bertambah.

Melihat peningkatan angka tersebut, Thofik mengatakan belum dapat memprediksi puncak arus balik di Terminal Kampung Rambutan.

Baca: Kembali Ditunda, Waktu Pasti Penerapan Integrasi Toll JORR Belum Ditentukan

Berita Rekomendasi

"Seperti kemaren prediksi kita itu tanggal 18 dan 19. Tanggal 20 diprediksikan itu waktunya masyarakat istirahat dirumah dan tanggal 21 untuk melaksanakan aktifitas. Tapi ternyata di siang ini masih meningkat dari jumlah kemarin," ujarnya.

Pihaknya pun akan terus melakukan pemantauan dan mengantisipasi lonjakan kedatangan penumpang hingga malam hari, terutama pada saat dini hari.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas