Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Butuh Rp 580 Juta Untuk Pengadaan Waring yang Tutupi Kali Item

Adapun penggunaannya diambjl dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2018 yang dikelola oleh Sumber Daya Air (SDA) Provinsi DKI Jakarta.

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Butuh Rp 580 Juta Untuk Pengadaan Waring yang Tutupi Kali Item
Warta Kota/Rangga Bhaskoro
Kali Item di Kemayoran, Jakarta Pusat, yang dipasang jaring tipis di atasnya ditinjau oleh Gubernur DKI Jakarta dan jajarannya, Sabtu (21/7/2018) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengungkap total anggaran pemasangan waring atau jaring hitam di Kali Item, belakang Wisma Atlet Kemayoran sebesar Rp 580.833.000.

Pernyataan Sandi tersebut menyusul Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang memasang waring sebagai upaya menyamarkan warna pekat Kali Item yang tak sedap dipandang mata.

"Anggaran kali item total Pagu anggaran Rp 580.833.000," ujar Sandi di Balai Kota, Jakarta, Selasa (24/7/2018).

Anggaran tersebut terbagi menjadi tiga segmen berdasarkan ukuran.

Adapun penggunaannya diambjl dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2018 yang dikelola oleh Sumber Daya Air (SDA) Provinsi DKI Jakarta.

Segmen pertama dan segmen kedua memiliki panjang yang sama, yakni 240 meter dengan pagu anggaran masing-masing Rp 192.232.000. Sementara segmen ketiga, memiliki panjang 246 meter dengan pagu anggaran Rp 196.369.000.

Pemprov DKI nantinya juga akan memasang turap di kali tersebut.

Berita Rekomendasi

"Akan dipasang sheet pile atau turap pemasangan sudah masuk anggaran tahun ini dan proses lelang juga sudah selesai," ucap Sandi.

Tak hanya itu, Sandiaga mengatakan Dinas Tata Air juga telah memasang aerator dan teknologi Nano Bubble asal Singapura untuk melakukan penjernihan terhadap sungai, namun belum mendapatkan hasil yang baik.

"Tapi ini terus berproses saya terus berkoordinasi dengan penyediaan nano bubble, hasilnya bagus, tapi sepertinya kurang unitnya. Nah ini yang perlu adanya penganggaran dan sebagainya kita akan maksimalkan kedepan," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas