Polemik Ratna Sarumpaet
Buku Tamu dan Rekaman CCTV Jadi Bukti 21 September Ratna Sarumpaet Datangi RS Kecantikan
Kepolisian memberi keterangan terkait kasus dugaan penganiayaan yang menimpa Ratna Sarumpaet.
Penulis: Alfin Wahyu Yulianto
Editor: Yulita Futty Hapsari

Istimewa
Polisi telah mendapatkan bukti yang menunjukkan bahwa aktivis Ratna Sarumpaet berada di rumah sakit kecantikan Bina Estetika di kawasan Menteng, Jakarta Pusat pada 21 September.
TRIBUNNEWS.COM - Kepolisian memberi keterangan terkait kasus dugaan penganiayaan yang menimpa Ratna Sarumpaet.
Aktivis gerakan #2019GantiPresiden Ratna Sarumpaet diduga dianiaya sejumlah orang tak dikenal (OTK) di sekitar Bandara Husein Sastranegara, Bandung pad 21 September 2018 lalu.
Meski telah terjadi hampir dua minggu, hingga ini Ratna tak melaporkan penganiayaan yang disebut menimpanya ke pihak kepolisian.
"Belum ada laporan, itu sumbernya dari mana dan siapa, pastikan dulu," ujar Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko via ponselnya, Selasa (2/10/2018).