Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Cari Ibu yang Buang Bayi di Teluk Gong

Bayi itu ditemukan dengan pakaian lengkap dan dalam kondisi yang sehat walafiat.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Polisi Cari Ibu yang Buang Bayi di Teluk Gong
Istimewa
Tangkapan layar pembuangan bayi di Jalan Y Teluk Gong, RT 14/RW 10, Kelurahan Pejagalan, Penjaringan, Jakarta Utara, Senin (29/7/2019) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pihak kepolisian masih melakukan pencarian terhadap seorang ibu yang membuang bayinya di depan rumah orang di Teluk Gong, Penjaringan, Jakarta Utara.

"Iya betul (lagi dicari)," ujar Kasat Reskrim Polsek Metro Penjaringan, Kompol Mustakim, saat dikonfirmasi, Rabu (31/7/2019).

Mustakim mengungkapkan bahwa selama ini wanita tersebut tinggal di Kapuk Muara bersama suaminya. Sedangkan orang tuanya tinggal di Cengkareng.

Sejak kejadian tersebut, wanita tersebut tidak berada di rumahnya. Saat ini, bayinya diurus oleh saudara ibu tersebut.

Baca: Tiga PNS Aceh Utara Terpidana Kasus Korupsi Dipecat

"Belum, di rumahnya aja gak ada. Bapaknya ada, anaknya diemong (dirawat) sama mpoknya," tutur Mustakim.

Penemuan bayi itu terjadi pada Selasa (30/7/2019) sekira pukul 10.00 WIB. Warga Jalan Y, Teluk Gong yang sedang melintas melihat bayi itu tergeletak di atas saluran air depan rumah nomor 53 di permukiman itu.

Baca: Jennifer Dunn Pamer Rumah Mewah setelah Dinikahi Faisal Harris, Begini Tanggapan Sarita dan Anaknya

Bayi itu ditemukan dengan pakaian lengkap dan dalam kondisi yang sehat walafiat.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas