Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Massa Pro Anies Gelar Apel dan Pekikkan Takbir di Halaman Balaikota

Hal itu dilakukan jelang aksi demo dari massa kontra untuk menuntut Anies mundur dari jabatannya.

Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Massa Pro Anies Gelar Apel dan Pekikkan Takbir di Halaman Balaikota
Wartakotalive/Joko Supriyanto
Beberapa spanduk dukungan ke Anies Baswedan mulai dipasang para peserta aksi pro Anies, Selasa (14/1/2020). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Massa pro Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkait penanganan banjir terpantau menggelar apel di Halaman Balaikota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Selasa (14/1/2020).

Hal itu dilakukan jelang aksi demo dari massa kontra untuk menuntut Anies mundur dari jabatannya.

Pantauan Tribunnews.com, apel dilaksanakan oleh kelompok massa dari Gabungan Jawara dan Pengacara alias Bang Japar.

Baca: Dinilai Lalai, Anies Baswedan Digugat Rp 42,3 Miliar oleh 243 Korban Banjir Jakarta 2020

Salah satu anggota Bang Japar bertanya kepada rekan-rekannya untuk mengawal Balaikota.

"Bang japar kawal balai kota? Bang Japar siap kawal Anies?" tanya pria tersebut.

"Siap," jawab massa Bang Japar.

Baca: Ahok Sebut Anies Lebih Pintar Atasi Banjir Jakarta

Mereka kemudian secara bersama-sama memekikkan takbir seraya mengangkat tangannya ke atas.

Berita Rekomendasi

"Allahuakbar! Allahuakbar!," teriak mereka secara bersamaan.

Tak lama setelah itu, kelompok Bang Japar ini duduk di sejumlah sudut-sudut Balaikota. Mereka menunggu kehadiran dari kelompok massa kontra.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas