Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kasus Pembunuhan HRD di Pasar Baru Mansion, Pelaku Lihat Cara Mutilasi Manusia Lewat Youtube

Pelaku DAF butuh waktu 2 hari untuk mutilasi korban setelah mempelajari dari Youtube, Jenazah RHW (32) sempat disimpan di kamar mandi.

Editor: Putradi Pamungkas
zoom-in Kasus Pembunuhan HRD di Pasar Baru Mansion, Pelaku Lihat Cara Mutilasi Manusia Lewat Youtube
Net
Ilustrasi. Jenazah RHW (32) seorang manajer HRD yang dibunuh dengan sadis oleh pasangan DAF dan LAS, ternyata sempat disimpan di kamar mandi 

TRIBUNNEWS.COM - Jenazah RHW (32) seorang manajer HRD yang dibunuh dengan sadis oleh pasangan DAF dan LAS, ternyata sempat disimpan di kamar mandi.

Jenazah RHW disimpan di kamar mandi Apartemen Pasar Baru Mansion, Jakarta Pusat setelah dibunuh.

DAF (26) kemudian memutuskan untuk memutilasi korban dengan mempelajari cara memotong tubuh manusia melalui Youtube.

Aksi tersebut dilakukan oleh pasangan sadis ini setelah mereka kebingungan bagaimana membawa keluar jasad RHW keluar apartemen.

"Mereka menanyakan mau dikemanakan jenazah ini, karena cukup besar sehingga timbul niatan untuk dilakukan mutilasi pada si korban. Dari mana tahu cara mutilasi? Dia belajar dari YouTube," kata Kombes Yusri Yunus di Mapolda Metro Jaya pada Senin (21/9/2020).

Yusri menjelaskan, sejoli ini memikirkan cara menghilangkan bukti mayat Rinaldi atau RHW selama tiga hari tersebut.

Hingga pada Senin (12/9), tersangka sepakat memutilasi korban dengan DAF bertindak sebagai eksekutor.

Berita Rekomendasi

Berbekal sebilah parang, DAF mulai memotong bagian atas tubuh korban berdasarkan apa yang dia pelajari dari YouTube.

BACA SELENGKAPNYA>>>

Sumber: TribunnewsWiki
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas