Viral Pria Dinilai Punya Suara Mirip Lucinta Luna, Ngaku Selalu Dipanggil Ibu saat Ditelepon CS
Viral pria disebut punya suara mirip Lucinta Luna, terdengar lembut seperti seorang wanita.
Penulis: Ranum KumalaDewi
Editor: Pravitri Retno W
"Itu waktu Sekolah Menengah Pertama (SMP). Sehabis itu ya udah bodo amat, emang dikasihnya begini," jelas pria yang tinggal di kawasan Jakarta Selatan ini, Selasa (23/2/2021).
Terkait anggapan dari para warganet yang mengatakan suaranya mirip Lucinta Luna, ia mengaku pada awalnya merasa keberatan.
Namun, akhirnya ia pun menjadi terbiasa dan pasrah saja dengan anggapan tersebut.
Kendati demikian, dirinya tidak menampik suara yang ia miliki memang memiliki timbre sama dengan artis sensasional itu.
"Yaudah nggak apa-apa sih, pasrah....awalnya gimana-gimana."
"Tapi emang kalau didengerin ya satu timbre," ungkapnya.
Namun ia menegaskan, bila diperhatikan lebih jeli, terdapat perbedaan antara suara dirinya dengan Lucinta Luna.
Lebih lanjut, karena memiliki suara lembut seperti wanita, pemilik akun Instagram @ruri_doremi ini, membagikan kisah unik yang pernah ia alami.
"Selalu dipanggil ibu kalau ada telepon. Susah banget kalau telepon customers service (CS) dikiranya saya berbohong atau main-main."
"Atau nggak mereka nggak percaya kalau ini saya," ungkap Ruri.
Baca juga: Viral Ayus Panggil Nissa Sabyan dengan Sebutan Umi, Ustaz Zacky Mirza Beri Penjelasan
Baca juga: Viral Video Seorang Ibu Pukuli dan Ancam Sayat Wajah Anaknya, Rekam Aksi untuk Ancam Suami
Meski begitu, berkat suara unik yang ia punya, Ruri mengaku mendapatkan banyak rezeki.
"Berkah banyak banget, dapet kerja. Terus karena hobi nyanyi, jadi sering ikut lomba nyanyi dan menang."
"Terakhir sebelum pandemi ikut lomba nyanyi kebetulan juara dan hadiahnya ke Fuji Rock Festival di Jepang. Tapi ini juga postpone dan diganti dengan uang tunai (3 digit)," beber Ruri.
Selanjutnya, karena postingan yang ia unggah viral di media sosial, Ruri pun mengaku senang.
"Senang aja, ternyata diterima sama masyarakat," tandasnya.
Berikut beberapa tanggapan dari para warganet yang memberikan komentar pada postingan tersebut.
"Asli mirip," tulis @jessskidding02.
"Gapaham lagi gue, kok bisa mirip," timpal @dimas.gilang11.
"Mirip banget," lanjut @humairahsaranghae.
"Bukan mirip tapi sama," sambung @nurandini260300.
(Tribunnews.com/Ranum Kumala Dewi)