Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Begal Sadis yang Aksinya Viral, Membabi Buta Bacok Tukang Ojek di Sentul Berhasil Ditangkap 

Kasus pembegalan sadis yang sempat viral di kawasan Sentul,  tak jauh dari bundaran Tugu Pancakarsa, Kabupaten Bogor akhirnya terungkap.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Begal Sadis yang Aksinya Viral, Membabi Buta Bacok Tukang Ojek di Sentul Berhasil Ditangkap 
net
ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, BABAKAN MADANG - Kasus pembegalan sadis yang sempat viral di kawasan Sentul,  tak jauh dari bundaran Tugu Pancakarsa, Kabupaten Bogor akhirnya terungkap.

Pelaku dikabarkan telah berhasil ditangkap pihak kepolisian.

"Sudah (pelaku ditangkap)," kata Kasi Humas Polres Bogor AKP Ita Puspita Lena saat dikonfirmasi TribunnewsBogor.com, Selasa (5/4/2022).

Namun sementara ini Ita masih belum menjelaskan secara detil terkait pengungkapan begal sadis yang sempat viral di media sosial (medsos) ini.

Termasuk kronologi, motif dan berapa total pelaku di balik pembegalan sadis yang melukai dua orang korban tersebut.

Baca juga: Tukang Ojek Jadi Korban Begal Sadis di Sentul, Korban Diserang Membabi Buta, Motornya Ikut Raib 

Baca juga: Punggung Terbalut Perban, Korban Penyerangan Begal di Sentul Kini Terbaring Lemas Menahan Nyeri 

Ita mengatakan bahwa pengungkapan kasus ini bakal dirilis oleh Polres Bogor dalam waktu dekat.

"Nanti dirilis ya," kata AKP Ita Puspita Lena.

Berita Rekomendasi

Diberitakan sebelumnya, video CCTV yang merekam kejadian pembegalan sadis di Bogor viral di media sosial (medsos).

Dalam video CCTV tersebut terlihat bahwa peristiwa itu terjadi pada Senin (21/3/2022) dini hari.

Peristiwa ini terlihat terjadi di Jalan Alternatif Sentul tepatnya di sebuah simpang dekat jalan tol beberapa ratus meter dari Bundaran Tugu Pancakarsa.

Dalam video berdurasi 59 detik seperti yang diunggah akun @bogor24update terlihat awalnya ada dua korban pengendara motor yang duduk di beton pembatas jalan

Video aksi begal di sekiataran Tugu Pancakarsa, Kabupaten Bogor viral di media sosial
Video aksi begal di sekiataran Tugu Pancakarsa, Kabupaten Bogor viral di media sosial (tangkapan layar instagram Bogor24update)

Tiba-tiba segerombolan orang pelaku mengendarai beberapa unit motor mendekati korban dari arah Pakansari dan tanpa basa-basi langsung melakukan penyerangan secara membabi buta menggunakan senjata tajam (sajam).

Setelah melakukan pembacokan, satu unit kendaraan roda dua motor milik korban berhasil dibawa kabur kawanan pelaku tersebut.

Pasca kejadian nyawa kedua korban selamat namun harus menjalani perawatan setelah mendapat sejumlah luka serius akibat bacokan celurit dari para pelaku.

Kondisi Korban

Aksi begal yang terjadi di Jalan Alternatif Sentul, Desa Kadumangu, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, pada Senin (21/3/2022) lalu, mengakibatkan dua orang warga Babakan Madang mengalami luka serius.

Salah satunya Eman Sulaeman (48) atau yang akrab disapa Tinong ini harus dilarikan ke Rumah Sakit Cikaret untuk menjalani perawatan.

Tinong mengatakan bahwa saat kejadian keadaannya pada wilayah tersebut memang sedang sepi-sepinya.

"Waktu itu berdua sama temen saya, itupun teman lama yang udah beberapa tahun gak ketemu ikut nongkrong bareng saya," ucapan kepada TribunnewsBogor.com saat disambangi dikediamannya, di Desa Sentul RT 05/04, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jumat (25/3/2022).

Pria E alias B (47) salah satu korban pembegalan di kawasan Sentul Bogor terbaring di tempat tidur saat ditemui di kediamannya, Selasa (22/3/2022).
Pria E alias B (47) salah satu korban pembegalan di kawasan Sentul Bogor terbaring di tempat tidur saat ditemui di kediamannya, Selasa (22/3/2022). (TribunnewsBogor.com/Naufal Fauzy)

Menurutnya, kejadian tersebut sangat cepat dan tidak terduga, karena pelaku sempat bulak balik melihat ke arahnya.

Saat ini, pasca Tinong pulang dari Rumah Sakit hanya bisa meringkuk kesakitan di atas tempat tidurnya.

Pria yang berprofesi sebagai tukang ojek pangkalan ini mengaku bahwa saat kejadian, dirinya sedang menunggu penumpang.

"Saya kira orang-orang itu datang pake 3 motor mau nanya alamat, tapi malah langsung lari ngeluarin celurit, langsung bacokin saya sama temen saya," katanya.

Diketahui, saat kejadian tersebut terjadi pada hari Senin (21/3/2022) dini hari, tempat pukul 00.30 WIB.

Para pelaku, menurut Tinong terdapat enam orang yang berboncengan dengan tiga kendaraan motor, yang di mana pelaku-pelaku tersebut masih terlihat anak-anak muda.

Ayah dari dua anak ini mengungkapkan bahwa setelah kejadian, dirinya langsung dilarikan ke RS menggunakan mobil temannya yang berada di sekitar wilayah kejadian.

"Teman saya yang kebacok satu lagi malah lari, dia masih bisa berdiri, kalo saya pertama dibacok tangan kiri sampe patah ini tangan," kata pria kelahiran 1973 ini.

"Boro-boro mau lari, saya ga bisa bangun kesakitan, malah di bacokin terus sama pelaku," sambungnya.

Baca juga: Tawuran Sarung Bermunculan, Puluhan Remaja Diamankan, Celurit, Batu, Miras, Meriam Spiritus Disita

Baca juga: 7 Fakta Istri Driver Ojol Jadi Korban Percobaan Rudapaksa di Dapur Warkop Kawasan Bekasi

Saat ini, Tinong mengalami beberapa luka yang cukup serius diantaranya luka bacokan pada paha kanan, tulang ekor, punggung, tangan kanan dan kiri, serta wajahnya.

Tinong juga sempat menjalani perawatan di RS selama 3 malam, tetapi karena merasa biaya perawatannya tidak mencukupi, akhirnya ia memutuskan untuk pulang ke rumah.

Dalam kejadian ini, kendaraan motor yang digunakan oleh Tinong untuk mencari nafkah sehari-hari raib dibawa oleh komplotan begal malam itu.

Ia berharap agar para pelaku ingin cepat dibekuk oleh pihak kepolisian dan kendaraannya bisa kembali lagi kepadanya.

"Pengen cepet-cepet ketangkep aja, yang penting motor saya pulang, satu-satunya itu buat cari uang, padahal bulan ini saya mau bayar pajak motor. Alhamdulillah saya masih dikasih hidup," pungkasnya

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul BREAKING NEWS - Pelaku Begal Sadis di Sentul Bogor Berhasil Dibekuk Polisi

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas