Fakta Pesepeda Jadi Korban Tabrak Lari di Harmoni: Pelaku Serahkan Diri, Ternyata Sopir Taksi Online
Berikut fakta pengendara mobil tabrak lari pesepeda di simpang Harmoni, Jakarta Pusat, Sabtu (5/11/2022), pelaku menyerahkan diri.
Penulis: Nuryanti
Editor: Whiesa Daniswara

TRIBUNNEWS.COM - Kecelakaan lalu lintas terjadi di perempatan lampu merah Harmoni arah Istana Kepresidenan, Gambir, Jakarta Pusat, Sabtu (5/11/2022).
Seorang pesepeda menjadi korban tabrak lari pengendara mobil di simpang Harmoni.
Peristiwa tersebut diunggah oleh Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni.
Dalam unggahannya, Ahmad Sahroni menulis kecelakaan itu melibatkan sebuah mobil Avanza dan seorang pesepeda.
"Telah terjadi tabrak lari oleh mobil Avanza di perempatan lampu merah Harmoni menuju Tomang."
"Kejadian jam 06.30 WIB pagi ini tanggal (5/11/2022)," tulis Ahmad Sahroni di akun Instagram @ahmadsahroni88.
Lantas, seperti apa fakta-faktanya?
Berikut ini fakta pengendara mobil tabrak lari pesepeda sebagaimana dirangkum Tribunnews.com:
Pelaku Menyerahkan Diri
Pengendara mobil Avanza yang tabrak lari pesepeda di kawasan Harmoni, telah menyerahkan diri ke Polres Jakarta Pusat.
"Sudah kita amankan (pelaku). Kita akan lakukan sesuai SOP," ujar Kasat Lantas Polres Jakarta Pusat, Kompol Purwanta kepada TribunJakarta.com, Sabtu.
Saat itu, Purwanta menyebut keluarga pelaku maupun pelaku sudah berada di Polres Jakarta Pusat.
"Ada di kantor (keluarga pelaku). Pelaku pria juga sudah di kantor," ungkapnya.
Baca juga: Polisi Kantongi Identitas Mobil yang Tabrak Lari Pesepeda di Harmoni Jakpus

Polisi Mediasi Pelaku dengan Korban
Pelaku bersama keluarganya ingin bertemu pihak korban berharap kasus tersebut bisa diselesaikan secara kekeluargaan.
"Kami pertemukan, kita mediasi sama korban. Kita nanti sesuai prosedur aja," kata Kompol Purwanta, Sabtu, dilansir Tribunnews.com.
Ia melanjutkan, pihaknya sudah jemput bola mendatangi rumah pemilik kendaraan setelah identitas kendaraan dikantongi.
"Di sana alamatnya tidak ada, tapi yang pernah dipakai alamatnya itu memberikan kabar yang pelaku itu," tambahnya.
Baca juga: Polisi Ungkap Kronologi Dugaan Tabrak Lari Dialami Pesepeda oleh Sebuah Mobil di Simpang Harmoni
Pelaku Ternyata Sopir Taksi Online
Diberitakan Kompas.tv, pengendara Avanza yang kabur setelah menabrak pesepeda di kawasan Harmoni itu berinisial ML (35).
ML mengaku dirinya berjalan saat lampu lalu lintas sudah hijau dan tidak memperhatikan pesepeda yang melintas.
Kala itu, dirinya sedang membawa penumpang warga negara asing tujuan Cikande, Serang, Banten.
Hal inilah yang membuatnya tidak menolong pesepeda yang ditabrak dan langsung melarikan diri.
"Saya yakin saya benar. Lampu hijau cuma saya melarikan diri saja dan enggak tanggung jawab sama korban."
"Saya mau tanggung jawab, tapi ada penumpang juga," ungkapnya saat ditemui di Polres Jakarta Pusat, Sabtu.
Baca juga: Polisi Dalami Peristiwa Tabrak Lari yang Dialami Seorang Pesepeda di Simpang Harmoni
ML lalu menyatakan dirinya siap untuk bertangung jawab atas peristiwa tersebut.
Ia juga meyakini bahwa dirinya tidak melanggar lalu lintas saat kecelakaan terjadi.
Kronologi Pesepeda Jadi Korban Tabrak Lari
Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Jhoni Eka Putra, menjelaskan awalnya mobil berpelat nomor B-1416-JUT berjalan dari arah Timur ke arah Barat di Jalan Veteran, wilayah Gambir, Jakarta Pusat.
"Sesampainya di TL simpang empat Harmoni, menabrak seorang laki-laki pengayuh sepeda angin inisial YS yang berjalan dari arah Utara ke arah Selatan di Jalan Hayam Wuruk, wilayah Gambir, Jakarta Pusat," jelas Jhoni dalam keterangannya, Sabtu, dikutip dari TribunnewsDepok.com.

Setelah ditabrak, korban yang berusia 30 tahun itu mengalami luka lecet pada bagian lutut.
"Untuk sepeda mengalami kerusakan bodi frame patah," tambah Jhoni.
Diwartakan Tribunnews.com sebelumnya, polisi mendalami dugaan tabrak lari yang dialami oleh pesepeda dengan sebuah mobil di simpang Harmoni, Jakarta Pusat, Sabtu.
Baca juga: Seorang Pesepeda Ditabrak Mobil di Harmoni Jakpus, Pengemudi Kabur
Kompol Purwanta mengatakan, pihaknya tengah mengecek dan mengolah Tempat Kejadian Perkara (TKP) tepatnya di area kecelakaan tersebut.
"Saat ini kami tengah mengecek dan melakukan olah TKP dan mengamankan barang bukti serta mencari saksi di lokasi," ujarnya ketika dikonfirmasi, Sabtu.
Selain itu, dalam olah TKP, petugas juga tengah membuat sketsa gambar di lokasi kecelakaan yang dialami pesepeda tersebut.
"Serta membuat laporan polisi," imbuh Purwanta.
(Tribunnews.com/Nuryanti/Abdi Ryanda Shakti/Fahmi Ramadhan) (TribunJakarta.com/Satrio Sarwo Trengginas) (TribunnewsDepok.com/Ramadhan L Q) (Kompas.tv/Johannes Mangihot)