Dilaporkan Warga, Aparat Gerebek Kos-kosan di Tamansari Bogor Diduga Jadi Lokasi Prostitusi
Kapolsek Tamansari Iptu Jajang mengatakan dari hasil pemeriksaan rumah kos ramai setelah anak dan menantu pemilik datang berkunjung.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Tempat prostitusi kini tidak hanya di kawasan lokalisasi atau hotel tertentu.
Namun prostitusi juga telah merambah rumah kos-kosan atau kontrakan.
Resah dengan hal tersebut, warga Kampung Kiaralawang, Desa Sukamantri, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, melaporkan sebuah indekos diduga tempat prostitusi.
Polisi yang mendapat laporan dari warga langsung mendatangi indekos.
Setelah dilakukan pengecekan, hasilnya pun mengejutkan.
Kapolsek Tamansari Iptu Jajang mengatakan dari hasil pemeriksaan rumah kos ramai setelah anak dan menantu pemilik datang berkunjung.
Polisi mendatangi rumah kos tersebut setelah menerima informasi adanya tindak prostitusi di rumah kos.
"Kami tindak lanjuti setelah ramai kabar serta pemberitaan terkait prostitusi tersebut," kata Jajang dalam keterangannya, Sabtu (16/3/2024).
Baca juga: Prostitusi Online di Bogor Dibongkar, Mucikari Raup Ratusan Juta, Minum Cantik Jadi Jasa Termurah
Seluruh kamar indekos pun dilakukan pengecekan.
Pengurus RT, RW, dusun serta Desa pun ikut melakukan pengecekan.
"Indekos memiliki enam kamar. Dua diisi oleh perempuan dan dua lagi diisi oleh laki-laki," tambahnya.
Dari pengecekan ini prostitusi itu nihil ditemukan.
Pemilik indekos bernama Esti Kusumawati pun membongkar fakta dan memastikan bahwa informasi tersebut adalah hoaks.
Memang rumah kos ini sempat ramai namun bukan aktifitas prostitusi melainkan kumpul keluarga saat anak serta menantunya datang berkunjung.
"Pada hari Selasa tanggal 12 Maret 2024 ada anak dan menantu kumpul di tempat Esti Kusumawati dan membawa kendaraan warna hitam. Indekos pun menjadi ramai saat itu," ungkap Jajang.
Pemilik kos ini pun menjamin bahwa hal itu tidak pernah terjadi ditempatnya.
"Pengakuan ibu kos, dalam kosan pun tersebut sudah terpasang kamera CCTV. Jadi, pergerakan apapun terpantau dan tidak ada pelanggaran perbuatan seperti yang dituduhkan," bebernya.
Kosan Lagi Tren
Sebelumnya, praktik prostitusi menyasar ke rumah kontrakan.
Awal Februari 2024, Satpol PP Kabupaten Bogor mampu mengungkap praktik esek-esek di rumah kontrakan di wilayah Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor.
Di akhir bulan Februari, Satpol PP Kabupaten Bogor kembali menemukan praktik open bo di rumah kontrakan. Kali ini open bo terungkap di Desa Pasir Jambu, Kecamatan Sukaraja.
Dalam razia yang dilakukan pada Rabu (28/2/2024) malam itu, terdapat pria yang mencoba untuk melarikan diri.
Hal itu diungkapkan oleh Kabid Tibum Satpol PP Kabupaten Bogor, Rhama Kodara.
"Kemarin itu pas kami datang di lantai 2 diatas ada cewe dua, laki satu, lakinya itu panik loncat ke kebun di belakang," ujarnya saat dikonfirmasi TribunnewsBogor.com, Kamis (29/2/2024).
Namun nahas, upaya pelarian pria tersebut gagal total hingga terluka akibat kecerobohannya sendiri.
"Robek kakinya berdarah, tapi untungnya ketangkap, ngakunya main, orangnya tatoan tangannya, sama kita di bawa ke rumah sakit," ungkapnya.
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Diduga Jadi Sarang Prostitusi Online, Indekos di Tamansari Bogor Digerebek, Pemiliknya Tak Takut
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.