Pria Berusia Sekitar 50 Tahun Akhiri Hidup Lompat ke Danau 59 Kebayoran Lama Jaksel
Berdasarkan keterangan warga berinisial IBO yang sedang memancing, korban tiba-tiba berlari dan langsung melompat ke danau
Editor: Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pria berusia sekitar 50 tahun dan belum diketahui identitas diduga mengakhiri hidup dengan menenggelamkan diri di Danau 59, Jalan Inspeksi, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Jumat (10/1/2025) siang sekitar pukul 13.00 WIB.
"Korban Mr X, usia sekitar 50 tahun. Tidak dimukan identitas korban," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi, Minggu (12/1/2025).
Berdasarkan keterangan warga berinisial IBO yang sedang memancing, korban tiba-tiba berlari dan langsung melompat ke danau.
Saat itu korban tidak meminta pertolongan dan malah membenamkan kepalanya ke dalam air.
Warga sekitar kemudian mencoba menolong korban dengan menggunakan perahu gabus.
Di TKP, kondisi korban masih bernapas meskipun sudah lemas.
Baca juga: Ucapan Terima Kasih Sevina, Korban Tenggelam yang Ditolong Bripka Anditya di Pantai Pangandaran
"Kemudian warga membawa korban ke Puskesmas Kebayoran Lama, lalu dirujuk untuk ke RSUD Kebayoran Lama untuk dilakukan penanganan," ujar Kabid Humas.
Namun, dokter di RSUD Kebayoran Lama menyatakan korban meninggal dunia sekitar pukul 15.00.
Jenazah korban lalu dibawa ke RS Fatmawati untuk dilakukan visum.
Sebelumnya,3 pemancing tewas di dua lokasi berbeda di wilayah Gorontalo pada hari Minggu (5/1/2025).
Insiden pertama terjadi di Danau Limboto, Kabupaten Gorontalo.
Aris Sumuli (34) dan Nunu Hasan (34) tenggelam saat memancing ikan di Danau Limboto, Minggu (5/1/2025) pukul 16.00 Wita.
Jasad kedua korban ditemukan di waktu yang berbeda.
Sementara itu Noldi Mohi (25) ditemukan tewas setelah terseret air pasang di Laut Wonggarasi, Kabupaten Pohuwato, Minggu (5/1/2025).
Sepupunya, Ismet Noldi berhasil selamat setelah mencoba berenang hingga ke daratan.
Ismet terpaksa melepas genggaman tangan saudaranya Noldi karena tenaganya sudah terkuras untuk berenang. TribunJakarta.com/Annas Furqon Hakim)
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Kesaksian Warga Lihat Mr X Tenggelamkan Diri ke Danau di Kebayoran Lama, Sempat Berupaya Menolong
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.