Kerusuhan Usai Persija vs Persib: 37 Orang Ditangkap, Fasilitas Stadion Patriot Rusak
Aparat Polres Metro Bekasi Kota menangkap 37 orang di Stadion Patriot Candrabhaga, Kecamatan Bekasi Selatan pada Minggu (16/2/2025).
Editor: Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aparat Polres Metro Bekasi Kota menangkap 37 orang di Stadion Patriot Candrabhaga, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat pada Minggu (16/2/2025).
Upaya penangkapan ini dilakukan setelah laga Persija Jakarta vs Persib Bandung di Stadion Patriot pada Minggu (16/2/2025) kemarin.
Baca juga: Beda Pendapat Pelatih Soal Wasit di Laga Persija Vs Persib: Carlos Pena Puas, Bojak Hodak Muak
Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Binsar Hatorangan Sianturi, mengatakan aparat kepolisian sedang melakukan penyelidikan.
“Kami amankan 22 orang diduga suporter Persib dan 15 orang suporter Persija yang dikeroyok suporter Persib. Saat ini, kami sedang lakukan penyelidikan,” kata dia pada Senin (17/2/2025).
Pagar dan Kursi Stadion Patriot Candrabhaga Rusak
Sejumlah fasilitas Stadion Patriot Candrabhaga, Kecamatan Bekasi, Kota Bekasi rusak pasca pertandingan Persija vs Persib pada Minggu (16/2/2025) kemarin.
Kepala UPTD Stadion Patriot Candrabhaga, Umar Setiyono, mengatakan fasilitas yang rusak antara lain kursi dan pagar pembatas penonton atau suporter.
“Ada beberapa pagar yang copot, sekitar lima titik, sehingga lima spot perlu diperbaiki. Juga ada 50 kursi yang copot, mungkin ada yang hilang, dan gembok pagar juga rusak,” kata Umar saat ditemui di Stadion Patriot Candrabhaga, Senin (17/2/2025).
Baca juga: Persija Masuk Tren Negatif, Rizky Ridho Pasrahkan Karier di Timnas Indonesia ke Patrick Kluivert
Umar menjelaskan bahwa ukuran pagar yang rusak bervariasi, dengan panjang sekitar 20 hingga 30 meter, dan rusaknya berada di sejumlah gate stadion, baik di dalam maupun luar stadion.
Selain itu, puluhan kursi yang rusak juga berada di sejumlah tribun gate stadion.
“Untuk ukuran pagar itu berkisar 20 meter hingga 30 meter,” jelasnya.
Umar menuturkan, penyebab rusaknya fasilitas tersebut diduga akibat euforia para penonton pertandingan.
“Penyebab rusaknya fasilitas ini karena euforia penonton. Saya ada di lapangan saat kejadian, dan bisa dilihat di media sosial, penonton saling dorong-dorongan, yang mengakibatkan pagar rusak,” tuturnya.
Umar menyampaikan bahwa pihak Panitia Pelaksana (Panpel), dalam hal ini Persija selaku tuan rumah dan penyewa stadion, telah memastikan akan bertanggung jawab atas kerusakan tersebut.
Namun, hingga kini, pihak Stadion Patriot Candrabhaga belum dapat memperkirakan total kerugian materil yang harus ditanggung oleh Persija, karena petugas stadion masih melakukan pemeriksaan dan peninjauan lebih lanjut.
“Untuk tanggung jawab, kami sudah berkonfirmasi dengan pihak Panpel, karena Persija selaku tuan rumah. Sesuai rekomendasi, mereka akan mengganti dan memperbaiki kerusakan yang terjadi pada pertandingan antara Persija dan Persib pada 16 Februari lalu akibat euforia tersebut,” tutupnya.
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Pagar dan Kursi Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi Rusak setelah Pertandingan Persija vs Persib
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul 35 Orang Jakmania dan Bobotoh di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi Diamankan Polisi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.