Demi Jadi Pilot, Fikriansyah Berulang Kali Tes Penerbangan
Demi mewujudkan mimpinya untuk menjadi seorang pilot, almarhum Fikriansyah Apriano (18) sudah berulang kali mengkuti tes masuk
Penulis: Danang Setiaji Prabowo
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Demi mewujudkan mimpinya untuk menjadi seorang pilot, almarhum Fikriansyah Apriano (18) sudah berulang kali mengkuti tes masuk sekolah penerbangan.
Menurut nenek Fikriansyah, Hernurti, cucunya tersebut sudah pernah mengikuti tes di AURI dan sekolah penerbangan lainnya.
"Tetapi gagal terus. Kemudian ibunya bilang, kalau gagal lagi mending kuliah saja. Dia sempat kuliah di Binus dua bulan," terang Hernurti, Rabu (30/11/2011).
Dikatakannya, walaupun cucunya tersebut sudah masuk kuliah di Binus, namun tidak meredupkan semangatnya untuk masuk sekolah penerbangan. Fikriansyah tetap mencari-cari info mengenai sekolah penerbangan, dan akhirnya diterima di Flying Nusa School.
"Dia masih terus cari info bagaimana jadi pilot. Akhirnya dapat di swasta, di Flying Nusa School Halim Perdana Kusuma," ucapnya.
Seperti diberitakan, Fikriansyah dikenal tidak pernah cerita mengenai kesulitannya selama belajar menjadi pilot. Fikriansyah hanya menceritakan yang senang-senang saja bila menjadi pilot seperti gaji besar atau keliling dunia. Pesawat yang ditumpangi Fikriansyah sendiri dikabarkan jatuh dan sempat hilang sebelum ditemukan tim SAR di Majalengka.