Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Blokir Jalan Menuju Rumah Dinas Wapres

Pihak kepolisian menghalangi jalan menuju rumah dinas Wapres Boediono di Jalan Diponegoro Jakarta Pusat

Penulis: Danang Setiaji Prabowo
Editor: Yudie Thirzano
zoom-in Polisi Blokir Jalan Menuju Rumah Dinas Wapres
TRIBUNNEWS.COM/DANANG SETIAJI
Pihak kepolisian menghalangi jalan menuju rumah dinas Wapres Boediono di Jalan Diponegoro Jakarta Pusat, Jumat (9/12/2011). Enam motor diparkir secara sejajar sampai menutup ruas jalan tersebut. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pihak kepolisian menghalangi jalan menuju rumah dinas Wapres Boediono di Jalan Diponegoro Jakarta Pusat. Enam motor diparkir secara sejajar sampai menutup ruas jalan tersebut.

Dari pantauan Tribunnews.com, massa pengunjuk rasa yang memperingati hari antikorupsi sedunia dialihkan rutenya menuju Taman Suropati dan tidak diperbolehkan melintas di depan rumah dinas Wapres. Saat ini sekitar 12 orang anggota polisi masih berjaga menutup jalan tersebut dan menginstruksikan pengendara lain untuk memutar.

"Iya, nggak boleh lewat situ. Tadi ada yang demo katanya," ujar Budi, pengendara sepeda motor yang kebetulan melintas, Jumat (9/12/2011). Massa yang memperingati hari antikorupsi ini sendiri sebelumnya telah berorasi di depan kompleks Widya Chandra yang menjadi rumah dinas para menteri.
Kemudian aksi dilanjutkan menuju bundaran HI dan para pengunjukrasa kembali berorasi di sana.

Dalam orasinya, massa yang tergabung dalam Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND) menuntut agar SBY-Boediono mundur karena di bawah kepemimpinannya makin banyak kasus korupsi yang melibatkan pejabat tinggi dan belum tersentuh hukum. LMND juga menuding Istana Negara sebagai simbol perilaku koruptif yang dilakukan pejabat-pejabat tinggi di Indonesia.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas