Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Misa Natal di Santo Lukas Diwarnai Tarian Persembahan

Ada yang unik dari pelaksanaan Misa Natal di Gereja Santo Lukas, Sunter, Jakarta Utara, Sabtu (24/12/2011) malam yang berlangsung syahdu

Editor: Anwar Sadat Guna
zoom-in Misa Natal di Santo Lukas Diwarnai Tarian Persembahan
Tribunnews.com/Danny Permana
Pelaksanaan Misa Natal di salah satu gereja di Jakarta, Sabtu (24/12/2011). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ada yang unik dari pelaksanaan Misa Natal di Gereja Santo Lukas, Sunter, Jakarta Utara, Sabtu (24/12/2011) malam yang berlangsung syahdu. Sebuah tarian persembahan turut mewarnai misa tersebut.

Para penari muncul setelah khotbah yang dibacakan Romo Edi Sukisno selesai. Tarian persembahan sejenis tarian Tor-Tor asal Sumatera Utara, itu diiringi lagu-lagu Natal.

Tarian persembahan itu diiringi beberapa orang yang berpakaian daerah dari berbagai suku seperti Jawa, Batak, Flores, dan Tionghoa.

Menurut petugas Paroki Santo Lukas, tarian ini menggambarkan umat di Paroki Santo Lukas yang berasal dari berbagai suku tetapi tetap dapat tersatukan lewat kegiatan keagamaan.

Saat berkhotbah dalam misa, Romo Edi Sukisno berpesan kepada umat agar mampu menjadi penerang yang memberikan manfaat bagi kehidupan orang banyak.

"Jangan menjadi laron yang menempel pada cahaya, tetapi jadilah cahaya itu sendiri," kata Romo Sukisno.

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas