Tunggu 3.0 detik untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun
LIVE ●
tag populer

Polisi Tangkap 2 Penembak Warga di Aceh

Polres Langkat, Sumatera Utara, menangkap dua warga Aceh yang diduga sebagai pelaku penembakan di Aceh

Editor: Ade Mayasanto

Laporan Wartawan Tribunnews.com Andri Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polres Langkat, Sumatera Utara, menangkap dua warga Aceh yang diduga sebagai pelaku penembakan di Aceh. Dua lelaki itu diduga menjadi eksekutor terhadap sejumlah warga sipil di Banda Aceh dan Aceh Besar, beberapa hari lalu.

Sumber Tribunnews menyebut, Polisi menangkap keduanya di Jalan Lintas Sumatera. Kedua tersangka ditangkap saat hendak pergi ke Medan untuk menjual dua pucuk senjata tersebut.

Saat penangkapan, Polisi sempat mendapat perlawanan dari kedua pelaku.

Selain menangkap pelaku, polisi berhasil menyita dua pucuk senjata api ilegal, dan 18 butir peluru.

Saat ini, polisi masih menyelidiki keterkaitan kepemilikan senjata api ilegal itu dengan aksi penembakan misterius terhadap warga sipil. Sementara kedua tersangka kini ditahan di Mapolres Langkat guna dimintai keterangan.

Rekomendasi Untuk Anda
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Atas