Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

SIM dan STNK Mobil BMW Rasyid Lengkap

Tersangka kecelakaan maut di Tol Jagorawi, Rasyid (22), yang juga anak dari Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa

Penulis: Theresia Felisiani
zoom-in SIM dan STNK Mobil BMW Rasyid Lengkap
RUMGAPRES/ABROR RIZKY
[FILE] M Rasyid Rajasa saat ikut dengan orangtuanya Menteri Koordinator Perekonomian, Hatta Rajasa menjenguk cucu di RS Pondok Indah Jakarta Selatan, Senin (24/12/2012). Polisi menetapkan M Rasyid Rajasa sebagai tersangka dalam kecelakaan lalu lintas yang mengakibatkan dua orang meninggal dunia. M Rasyid Rajasa mengemudikan mobil BMW B 272 HR menabrak Daihatsu Luxio F 1622 CY dari belakang di Tol Jagorawi Km 3.350, arah Bogor pada Selasa, 1 Januari 2013 sekitar pukul 05.45. RUMAH TANGGA KEPRESIDENAN, HANDOUT, NO RESALE, NO ARCHIVE. FOR EDITORIAL USE ONLY. NOT FOR MARKETING OR ADVERTISING CAMPAIGNS 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tersangka kecelakaan maut di Tol Jagorawi, Rasyid (22), yang juga anak dari Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa saat mengendarai mobil BMW dilengkapi dengan surat-surat yang lengkap.

"SIM dan STNK milik Rasyid lengkap semua. Semuanya masih berlaku," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto, Kamis (3/1/2012).

Rikwanto juga mengatakan SIM dan STNK dari supir Luxio bernopol F 1622 CY bernama Frans Joner Sirait (37) juga lengkap dan masih berlaku.

Kemudian saat ditanya mengenai STNK mobil BMW bernopol B 272 HR yang dikendarai Rasyid atas nama siapa, Rikwanto tidak menjawab detail.

"Yang jelas SIM dan STNK nya lengkap semua, untuk STNK atas nama siapa nanti dicek lagi," terang Rikwanto.

Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, mobil BMW X5 yang dikendarai anak Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa, Rasyid Amrullah, tidak ada dalam laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKP) Hatta yang dilaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Berita Rekomendasi

Dalam dokumen LHKPN yang diakses melalui situsacch.kpk.go.id, Rabu (2/1/2013), hanya ada dua mobil yang dilaporkan Hatta. Kedua mobil itu adalah Toyota Land Cruiser produksi tahun 2001 seharga Rp 700 juta dan sedan Audi keluaran 2004 seharga Rp 378 juta. Dua kendaraan ini dilaporkan dalam LHKPN Hatta tahun 2004.

Namun di LHKPN 2009, kedua kendaraan itu tidak tercantum lagi karena sudah dijual. Berdasarkan LHKPN 2009, total harta yang dilaporkan Hatta ke KPK mencapai Rp 14,8 miliar.

Harta itu terdiri dari 13 bidang tanah dan bangunan senilai Rp 11,5 miliar. Selain itu, Hatta juga melaporkan kepemilikan logam dan batu mulia senilai Rp 1,115 miliar, serta giro dan kas senilai Rp 2,1 miliar.

*Berita Lengkap Mengenai Kecelakaan Anak Menteri Silakan KLIK Disini

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas