Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menteri Agama Puji Metode Ceramah Uje

Dengan pendekatannya yang sederhana dan tidak terkesan menggurui, banyak orang yang kemudian menjadi terketuk hatinya

Penulis: Bahri Kurniawan
zoom-in Menteri Agama Puji Metode Ceramah Uje
tribunnews.com/herudin

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Agama RI Suryadharma Ali memuji metode penyampaian materi ceramah yang dilakukan oleh almarhum Ustaz Jeffry Al Buchori. Ia menyebut penyampaian ceramah dari pria yang akrab disapa Uje itu menyenangkan dan gampang dicerna.

"Saya suka mengikuti ceramah-ceramahnya, ceramahnya menyenangkan, gampang dicerna," ujar Suryadharma saat ditemui usai menghadiri tahlilan malam ketiga meninggalnya Uje di kediaman almarhum di kawasan Rempoa,Tangerang Selatan, Minggu (28/4/2013).

Ketua Umum PPP itu juga menyebut salah satu metode yang menonjol dipraktikan Uje diantaranya adalah dengan cara menyentuh hati mereka yang tadinya enggan berdekatan dengan hal-hal yang berbau agama.

Dengan pendekatannya yang sederhana dan tidak terkesan menggurui, banyak orang yang kemudian menjadi terketuk hatinya.

Ia misalnya mampu menyentuh generasi muda yang terkadang cenderung enggan mempelajari pemahaman agama. Ia masuk dengan cara penyampaian yang digemari mereka, dan merebut hatinya.

"Dia punya metode yang bagus. Tidak terbatas taklim dan masjid, tapi di tempat lain beliau juga mampu melakukan dakwah dengan baik, sangat inspiratif," imbuhnya.

Suryadharma juga memuji keterampilan Uje dalam membaca Al-Quran, menurutnya ayat-ayat yang dibacakan oleh Uje terdengar begitu indah dan menjadi nilai lebih tersendiri dalam penyampaian ceramahnya.

Berita Rekomendasi

"Dia juga sering, melantunkan ayat-ayat Quran, enak sekali didengarnya," ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas