Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Budi Susanto Kembali Diperiksa KPK

Kepala perusahaan pemenang lelang proyek Simulator Surat Izin Mengemudi (SIM) ini diperiksa sebagai tersangka terkait kasus suap proyek tersebut.

Editor: Rachmat Hidayat
zoom-in Budi Susanto Kembali Diperiksa KPK
/henry lopulalan
Direktur PT Citra Metalindo Mandiri Abadi (CMMA) Budi Susanto 

Laporan Ida Ayu Lestari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur PT. Citra Metalindo Mandiri Abadi, Budi Susanto, kembali diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi, Jumat (12/7/2013). Kepala perusahaan pemenang lelang proyek Simulator Surat Izin Mengemudi (SIM) ini diperiksa sebagai tersangka terkait kasus suap proyek tersebut.

Budi datang ke gedung KPK dengan mengenakan batik berwarna cokelat. Dia ditemani kuasa hukumnya langsung masuk ke dalam gedung tanpa memberikan komentar apapun.

Dalam pengadaan alat simulator, perusahaan tersebut diduga membeli barang dari PT. Inovasi Teknologi Indonesia milik Sukotjo S. Bambang dengan harga yang jauh lebih rendah, yaitu sekitar Rp. 90 miliar. Selain itu, Sukotjo juga pernah diminta oleh Budi untuk mengantar uang ke Irjen Djoko Susilo.

BERITA TERKAIT
Tags:
KPK
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas