Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Golkar: Ada Orang yang Kendalikan Nazaruddin

Kebiasaan baru itu adalah setiap saat menyebut nama-nama orang terkait kasus korupsi

Penulis: Hasanudin Aco
zoom-in Golkar: Ada Orang yang Kendalikan Nazaruddin
TRIBUNNEWS.COM/DANY PERMANA
M Nazaruddin bersaksi dalam sidang Angelina Sondakh di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Kamis (29/11/2012). Angie menjadi terdakwa dalam kasus dugaan korupsi penerimaan hadiah dalam penganggaran di Kemenpora dan Kemendiknas. (TRIBUN JAKARTA/DANY PERMANA) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ada kebiasaan baru dari terpidana kasus suap wisma atlet SEA Games M.Nazaruddin selama berada di dalam Lapas Sukamiskin, Kota Bandung, Jawa Barat.

Kebiasaan baru itu adalah setiap saat menyebut nama-nama orang terkait kasus korupsi.

Ketua DPP Bidang Hukum Partai Golkar Rudi Alfonso mengatakan setiap pernyataan Nazaruddin terbilang aneh dan ada yang memanfaatkan serta mengendalikannya.

"Siapa di belakangnya? Kenapa setiap saat disuruh ngoceh. Dasarnya apa ngoceh seperti itu," kata Rudi ketika dikonfirmasi Tribunnews.com, Kamis (1/8/2013).

Rudi ditanya mengenai ocehan terbaru Nazaruddin yang menyebut Bendahara Umum Partai Golkar, Setya Novanto terlibat kasus dugaan korupsi pengadaan E-KTP serta  kasus korupsi pengadaan dan pemasokan baju hansip tahun 2009 di Kementerian Dalam Negeri.

Menurut Rudi ada kemungkinan kepentingan politik di belakang setiap ocehan Nazaruddin itu.

"Rugi besar kita kalau semua ocehan Nazaruddin ditanggapi," kata Rudi.

BERITA REKOMENDASI

Buktinya, kata dia, dulu Nazaruddin sebut Putra Presiden SBY yakni Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas juga terlibat dalam kasus Wisma Atlet.

"Namun sekarang Ibas buktinya tidak disebut lagi," kata dia.

Lanjut Rudi Alfonso, kalau Nazaruddin dilaporkan ke polisi atas tuduhan seperti itu permasalahannya dia sekarang berstatus terpidana korupsi.

"Coba kalau dia statusnya tidak terpidana mau tidak dia ngoceh seperti itu. Ini yang orang manfaatkan dia," kata Rudi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas