Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Indonesia Kerahkan Kapal dan Pesawat Cari Pesawat Malaysia Airlines

Djoko Suyanto mengatakan permintaan dukungan untuk pencarian pesawat Malaysia Airlines sudah diterima pemerintah Indonesia.

Penulis: Adi Suhendi
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Indonesia Kerahkan Kapal dan Pesawat  Cari Pesawat Malaysia Airlines
TRIBUNNEWS/DANY PERMANA
Menko Polhukam, Djoko Suyanto (dua kanan) 

Laporan wartawan tribunnews.com: Adi Suhendi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA-- Indonesia mengirimkan bantuan dalam rangka mencari pesawat Malaysia Air MH 370 yang hilang saat melakukan penerbangan dari Kuala Lumpur Malaysia menuju Beijing, Cina, Sabtu (8/3/2014).

Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Djoko Suyanto mengatakan permintaan dukungan untuk pencarian pesawat Malaysia Airlines sudah diterima pemerintah Indonesia.

"Saat ini bergerak lima  KRI, satu pesawat angkatan laut, hari ini menyusul pesawat angkatan darat patroli maritim dan sedang dipersiapkan dua kapal lagi dari Basarnas untuk bersama-sama mencari bantuan dan pertolongan," kata Djoko Suyanto di Gedung PTIK, Jakarta Selatan, Senin (10/3/2014).

Dikatakan Djoko, pihaknya sudah berkoordinasi dengan otoritas Malaysia. Selain itu, selama ini latihan bersama sering dilakukan dengan pihak Malaysia sehingga koordinasi bisa lebih mudah.

Saat ini dua kapal laut sudah merapat di Malaysia. Sementara dua lagi sedang dalam perjalanan.

"Ini kan di laut yang luas sehingga memerlukan, negara manapun untuk kasus-kasus seperti ini wajib kita membantu dan banyak kasus aturan internasional suatu kewajiban bagi negara manapun untuk membantu, pencarian, dan bantuan," ungkapnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas