Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fathanah Ikhlas Sefti Lepas Jilbab

Apalagi, selama dirinya ditahan, Sefti menjadi tulang punggung keluarga dalam mencari nafkah untuk anaknya.

Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Rendy Sadikin
zoom-in Fathanah Ikhlas Sefti Lepas Jilbab
Warta Kota/Henry Lopulalan
Penyanyi dangdut dan aktris sinetron, Sefti Sanustika dengan tampilan tanpa mengenakan hijab usai menjenguk suaminya yang tersangkut kasus korupsi kuota impor daging sapi di Kementerian Pertanian, Ahmad Fathanah, di tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), kompleks Gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (20/3/2014). Sefti sebelumnya selama ini dikenal umum selalu tampil mengenakan hijab. Warta Kota/Henry Lopulalan 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Terpidana perkara suap pengurusan kuota impor daging sapi di Kementerian Pertanian (Kementan), Ahmad Fathanah, angkat bicara soal istrinya, Sefti Sanustika, yang kini tidak lagi mengenakan jilbab.

Menurut Fathanah, sang istri sudah berkonsultasi dengannya ketika akan melepaskan jilbab. "Sudah satu bulan sebelumnya sudah minta izin, Saya bilang kamu Istikharah dulu," kata Fathanah di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta, Jakarta, Selasa (25/3/2014).

Fathanah hadir di Pengadilan Tipikor untuk bersaksi dalam sidang kasus dugaan suap impor daging di Kementan dengan terdakwa Maria Elizabeth Liman.

Lebih jauh, Fathanah mengaku ikhlas atas penampilan baru Septi tanpa jilbab. Hal terpenting, lanjut Fathanah, istrinya yang diketahui berprofesi sebagai penyanyi dangdut itu nyaman menunaikan aktivitas.

"Saya ikhlas, yang nyaman-nyamannya kamu aja," kata Fathanah seraya mengutip pembicaraannya dengan Sefti.

Fathanah menambahkan, keikhlasan dirinya itu juga tak terlepas dari kondisi yang harus dijalani Sefti saat ini. Apalagi, selama dirinya ditahan, Sefti menjadi tulang punggung keluarga dalam mencari nafkah untuk anaknya.

"Dia tulang punggung, Mana bisa saya beri nafkah, kasihan dia, anak ku perlu beri susu, anak ku perlu makan. Sefti tulang punggung bapak ibunya. Harta kami disita semua," kata Fathanah.

Berita Rekomendasi

Ahmad Fathanah saat ini mendekam di Rutan Komisi Pemberantasan Korupsi. Dia sudah divonis 14 tahun penjara oleh Pengadilan Tipikor Jakarta terkait status terdakwanya dalam kasus dugaan suap kuota impor daging di Kementan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas