Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sidang JIS, Dua Pegawai ISS Jadi Saksi

majelis hakim menggagendakan pemeriksaan para saksi untuk dimintai keterangan terkait kasus kekerasan seksual pada murid JIS

Penulis: Theresia Felisiani
zoom-in Sidang JIS, Dua Pegawai ISS Jadi Saksi
Warta Kota/Ahmad Sabran
Sejumlah murid dan karyawan Jakarta International School (JIS) saat menengok guru JIS yang menjadi tahanan Polda Metro Jaya, Neil Bantleman dan Ferdinant Tjiong, Kamis (9/10/2014) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sidang dugaan kekerasan seksual lima terdakwa petugas kebersihan Jakarta International School (JIS) kembali digelar untuk kesekian kalinya Senin (13/10/2014) di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Dalam sidang kali ini, majelis hakim menggagendakan pemeriksaan para saksi untuk dimintai keterangan terkait kasus kekerasan seksual pada murid JIS.

Pengacara terdakwa JIS, Saut Irianto Rajagukguk mengatakan hari ini agenda sidang masih seputar pemeriksaan saksi, yakni dari pihak ISS. Yang merupakan perusahaan kontrak penyedia jasa kebersihan dan pertamanan di JIS.

"Hari ini agendanya masih memeriksa saksi, saksinya dari pegawai ISS. Mungkin ada sekitar dua orang," kata Saut saat dihubungi Tribunnews.com, Senin(13/10/2014).

Saut menambahkan dalam sidang kali ini, majelis hakim akan mendengarkan pula keterangan dari korban kekerasan seksual yakni AK. "Nanti ada agenda mendengarkan keterangan korban juga, AK. Nanti caranya menyusul apakah datang atau dengan teleconference, masih belum tahu," kata Saut.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas