Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ketua DPR Berharap Budi Gunawan Jadi Wakapolri

Politikus Golkar itu berharap Komjen Budi Gunawan dapat diangkat sebagai Wakapolri untuk membuktikan dirinya bersih.

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Y Gustaman
zoom-in Ketua DPR Berharap Budi Gunawan Jadi Wakapolri
TRIBUNNEWS/JEPRIMA
Presiden Republik Indonesia Joko Widodo saat berjabat tangan dengan Ketua DPR Setya Novanto seusai memberikan keterangan kepada wartawan didepan Ruang Pustakaloka Nusantara IV, Gedung MPR/DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (6/4/2015). Pada pertemuan itu Jokowi menjelaskan alasannya tak melantik Budi Gunawan sebagai Kapolri karena yaitu mengingat pencalonan Komjen Pol Drs Budi Gunawan SH MSi sebagai Kapolri menimbulkan perdebatan di masyarakat. TRIBUNNEWS/JEPRIMA 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA –  Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Setyo Novanto berharap Kapolri Jenderal Badrodin Haiti bisa membawa Polri semakin solid.

"Masalah BH, rekam jejaknya memang sudah dievaluasi. Jadi dengan adanya itu kita harapkan soliditas polri," kata Novanto di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (17/4/2015).

Politikus Golkar itu berharap Komjen Budi Gunawan dapat diangkat sebagai Wakapolri. Selama ini Komjen Budi telah melewati proses panjang, termasuk proses hukum untuk membuktikan dirinya bersih.

Menurut Setya Novanto, jabatan Wakapolri bisa dijadikan sebagai ajang pemulihan nama baik Budi Gunawan yang kini menjabat sebagai Kepala Lembaga Pendiidkan dan Diklat Polri.

"Saya harapkan BG menjadi unggulan Wakapolri. Saya harap Wanjakti bisa segera mengusulkan kepada presiden, dengan adanya proses panjang di pengadilan ini juga menjadi proses pemulihan nama baik," terangnya.

DPR menaruh harapan Polri ke depan mampu berkoordinasi dengan Kejaksaan dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Terlebih sosok Badrodin dianggap mampu menjadi jembatan penghubung antara Kepolisian dengan KPK.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas