Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pesawat Komersial Dialihkan dari Bandara Halim

penerbangan komersial di bandara tersebut selama pelaksanaan KAA, akan dialihkan ke bandara lain.

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Pesawat Komersial Dialihkan dari Bandara Halim
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Wakil Presiden Jusuf Kalla didampingi Menteri Sekertaris Negara Pratikno dan Kepala Staf Kepresidenan Luhut Panjaitan meninjau persiapan Konferensi Tingkat Tinggi Asia Afrika (KAA) di Bandar Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu (18/4/2015). Tinjauan tersebut dilakukan untuk mengecek kesiapan Bandar Udara Halim Perdanakusuma menyambut kedatangan tamu negara dalam peringatan pelaksanaan KAA yang berlangsung pada 19-24 April 2015 di Jakarta dan Bandung. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala negara yang menghadiri Konfrensi Asia Afrika (KAA) ke-60, akan tiba melalui Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.

Untuk itu, maka penerbangan komersial di bandara tersebut selama pelaksanaan KAA, akan dialihkan ke bandara lain.

"Jadi yang digeser pesawat yang ada di situ, jadi kita menghormati tamu," kata Jusuf Kalla usai memantau persiapan KAA di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Sabtu (18/4/2015).

Tidak hanya pesawat penerbangan komersial, pesawat pribadi yang memanfaatkan bandara Halim Perdanakusuma sebagai lahan parkir pun akan digeser selama pelaksanaan KAA pada 19-24 April mendatang.

Ia memastikan selama pelaksanaan KAA ke-60, bandara tersebut hanya memprioritaskan pesawat-pesawat yang berkaitan dengan KAA, baik rombongan kepala negara peserta KAA, maupun para pendukung acara.

Bila pengalihan tersebut dilakukan dengan baik, maka baik tamu KAA, maupun penumpang pesawat komersial tidak akan terganggu penerbangannya.

"Tinggal pengaturan lalu lintas pesawat yang harus akurat, karena ini kan timing (pengaturan waktu) nya sangat penting sekali," ujarnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas