Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sorak Sorai Rayakan Kemenangan Hasil Quick Count Idris-Pradi

Pasangan calon Wali Kota Depok Mohammad Idris dan Wakil Wali Kota Pradi Supriatna berserta pendukungnya bersorak sorai merasakan aura kemenangan dalam

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Sorak Sorai Rayakan Kemenangan Hasil Quick Count Idris-Pradi
Tribunnews.com/Seno
Calon Wali Kota Depok Mohammad Idris 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, DEPOK -‎ Pasangan calon Wali Kota Depok Mohammad Idris dan Wakil Wali Kota Pradi Supriatna berserta pendukungnya bersorak sorai merasakan aura kemenangan dalam pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok periode 2016-2021.

Hal tersebut dilakukan setelah hasil hitungan cepat tim pemenangan pasangan calon nomor dua merilis hasilnya yang tercatat pada pukul 15.30 WIB.

"Kami dapatkan hasil quick count tim internal dari 100 persen suara dan hasilnya ‎pasangan nomor urut ‎mendapatkan 38,15 persen dan pasangan nomor dua 61,85 persen," ujar Ketua Tim Pemenangan Idris-Pradi, Nuroji di Warung Betawi, Tanah Baru, Depok, Rabu (9/12/2015).

"Itu berarti apa?," tanya Nuroji.

"Menang," jawab para pendukung Idris-Pradi.

Menurut Nuroji, hasil penghitungan suara tim Idris-Pradi juga tidak jauh berbeda dengan hasil hitungan cepat Cyrus Network dan Kompas TV.

Berita Rekomendasi

"Selain data internal, Cyrus dan Kompas TV hasilnya pada angka 60 persen untuk pasangan nomor dua (Idris-Pradi). Kami berbicara fakta, kami tidak berani mengklaim menang 100 persen," tutur Nuroji.

‎Atas hasil hitungan cepat tersebut, Idris mengucapkan terimakasih kepada semua tim sukses, partai pengusung, pendukung, dan masyarakat kota Depok yang telah membantu proses pemilihan Wali kota dan wakil wali kota Depok berjalan lancar.

"‎Sesuai hasil quick count, ini adalah sebuah kepercayaan masyarakat, terimakasih hasilnya 60 persen banding 40 persen. Kami akan melakukan pendampingan dan pengawasan sampai penetapan KPUD, biasanya hasil quick count tidak jauh berbeda dengan penetapan nanti," tutur Idris.

‎Sementara Pradi berjanji, dalam lima tahun ke depan kami akan bekerja secara bahu membahu untuk membangun kota Depok lebih baik lagi. "Kami akan rangkul semuanya tanpa terkecuali," ucap Pradi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas