Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sidang PK Abu Bakar Baasyir, Wilayah Sekitar Cilacap Dijaga Ketat Polisi

Agenda sidang itu pun dijaga ketat oleh pihak kepolisian

Penulis: Theresia Felisiani
zoom-in Sidang PK Abu Bakar Baasyir, Wilayah Sekitar Cilacap Dijaga Ketat Polisi
TRIBUNNEWS.COM/BIAN HARNANSA/TRIBUNNEWS.COM/BIAN HARNANSA
Pendukung Tersangka kasus dugaan kasus terorisme Amir Jamaah Ansharut Tauhid (JAT), Abu Bakar Baasyir melakukan aksi di depan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (16/6/2011). Ustad Abu Bakar Baasyir dijatuhi vonis 15 tahuan penjara karena dinyatakan bersalah telah terlibat dalam perencanaan pelatihan bersenjata api di Pegunungan Jalin Jantho di Aceh Besar dan mengumpulkan pendanaan sebesar Rp 1 miliar untuk pelatihan tersebut. (TRIBUNNEWS.COM/BIAN HARNANSA) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengadilan Negeri Cilacap hari ini menggelar sidang Peninjauan Kembali (PK) Abu Bakar Baasyir.

Agenda sidang itu pun dijaga ketat oleh pihak kepolisian, begitu pula wilayah kota Cilacap dan sekitarnya.

Mereka yang akan masuk ke dalam ruang sidang pun harus diperiksa ekstra ketat, baik digeledah maupun melalui pintu metal detektor.

"Kami sudah antisipasi pengamannya di sana, termasuk kantong-kantong simpatisan seperti di Solo, Jawa Barat dan lainnya juga dijaga," tutur Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Pol Anton Charliyan di Mabes Polri, Jakarta, Selasa(12/1/2016).

Pihak kepolisian dari Polres Cilacap kata Anton juga sudah disiagakan di pengadilan negeri Cilacap untuk melakukan pengamanan, baik di dalam ataupun luar area pengadilan.

Sebelumnya kuasa hukum Abu Bakar Baasyir, Achmad Michdan mengaku sudah menerima undangan resmi dari pengadilan negeri Cilacap sejak beberapa waktu lalu.

Termasuk soal pemanggilan resmi pada Baasyir sudah disampaikan melalui Kalapas.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas