Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ketua Umum PP Muhammadiyah Optimis Muhajir Bisa Jalankan Tugasnya Sebagai Mendikbud yang Baru

Muhajir merupakan mantan rektor Universitas Muhammadiyah Malang.

Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Ketua Umum PP Muhammadiyah Optimis Muhajir Bisa Jalankan Tugasnya Sebagai Mendikbud yang Baru
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Calon menteri saat pengumuman perombakan kabinet atau reshuffle jilid 2, di teras belakang Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (27/7/2016). Presiden mengumumkan 12 nama menteri dan Kepala BKPM antara lain, Sri Mulyani Indrawati menjadi Menteri Keuangan dan Wiranto menjadi Menkopolhukam. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pimpinan Pusat Muhammadiyah menyampaikan terimakasih kepada Presiden Jokowi dan Wapres Jusuf Kalla atas amanah yang diberikan kepada Prof Muhajir Effendy sebagai Menteri Pendidikan Dasar dan Kebudayaan.

"Pak Muhajir adalah Ketua PP Muhammadiyah dan selama ini menggeluti dunia pendidikan yang cukup intens, sehingga Insya Allah dapat menunaikan tugas berat tersebut dengan baik," ujar Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir, Jakarta, Rabu (27/7/2016)

Haedar menjelaskan Muhajir adalah sosok profesional dan pendidik yang gigih, yang mengusung semangat dari Muhammadiyah, serta tujuan untuk memajukan dunia pendidikan sebagai strategi kebudayaan membangun peradaban Indonesia berkemajuan.

"Kami percaya Pak Muhadjir dapat menjaga dan menjalankan amanat itu dengan baik, tulus, dan sungguh-sungguh dengan tetap rendah hati dan penuh pengkhidmatan sebagaimana menjadi pembawaannya selama ini," tambahnya.

Sebelumnya, Presiden mengganti Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Anies Baswedan dengan Muhajir.

Muhajir merupakan mantan rektor Universitas Muhammadiyah Malang.

"Pak Muhajir, saya kira presiden menunjuknya karena dinilai mampu memajukan dunia pendidikan. Pak‎ Muhajir diharapkaan dapat mewujudkan Nawa Cita," tutur Sekretaris Kabinet, Pramono Anung.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas