Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini yang Dibicarakan Wiranto dan Xanana Gusmao

Wiranto tidak sendiri bertemu dengan Xanana, tapi ada juga mantan Menteri Kehakiman, Muladi dalam pertemuan selama 2,5 jam ini

Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Ini yang Dibicarakan Wiranto dan Xanana Gusmao
Tribunnews.com/ Amriyono Prakoso
Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Kemanan Wiranto dan Menteri Perencanaan dan Investasi Strategis Timor Leste, Xanana Gusmao. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Amriyono Prakoso

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan, Wiranto menyebut bahwa dirinya sekedar bernostalgia bertemu dengan Mantan Perdana Menteri Timor Leste, Xanana Gusmao.

"Ini kan kawan lama saya, dan pertemuan tidak hanya sekarang ini, sebelumnya sudah sering bertemu. Nostalgia saja," jelasnya saat ditemui di Restoran Bunga Rampai, Jakarta, Minggu (21/8/2016).

Dia menjelaskan dirinya tidak hanya bertemu dengan Xanana, tapi juga dengan Mantan Menteri Kehakiman, Muladi di waktu yang bersamaan selama 2,5 jam tersebut.

Ketiganya, berbicara soal tahun 1998, saat Wiranto menjabat sebagai Menhankam Pangab, sementara Xanana menjadi Panglima Fretilin dan saat ini keduanya bertemu sebagai menteri di negara masing-masing.

"Hari ini beliau datang kemari sebagai menteri perencanaan pembangunan dan investasi, saya sebagai Menkopolhukam," tambahnya.

Selain itu, Wiranto juga menjelaskan bahwa pertemuan keduanya juga membicarakan terkait sengketa perbatasan antara Timor Leste dan Indonesia, serta sengketa perairan antara Indonesia, Timor Leste dan Australia yang minggu depan akan disidangkan di Mahkamah Internasional Den Haag, Belanda.

Berita Rekomendasi

"Iya itu juga tadi kami perbincangkan, jadi salah satu bagian saja," kata Wiranto.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas