Basarnas: Mudah-mudahan Cuaca Tidak Berubah
Basarnas juga telah memperluas wilayah pencariannya hingga 294 nautical miles square (Nm), yang sebelumnya sebatas 200 Nm.
Penulis: Yurike Budiman
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yurike Budiman
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pencarian korban pesawat Polri M28 Skytruck kembali dilanjutkan pagi ini.
Kepala Badan SAR Nasional (Basarnas) Henry Bambang Sulistyo mengatakan cuaca hari ini mendukung pihaknya dalam proses pencarian.
"Cuaca hari ini cukup membantu, mudah-mudahan tidak ada perubahan," tutur Bambang kepada Tribunnews.com, Senin (5/12/2016).
Sejak pagi ini, Basarnas juga telah memperluas wilayah pencariannya hingga 294 nautical miles square (Nm), yang sebelumnya sebatas 200 Nm.
Seperti diketahui, Tim SAR akan melakukan pencarian 13 awak pesawat yang hilang di sekitar perairan Laut Batam, Sabtu (3/12/2016) lalu selama lima hari ke depan, hingga Sabtu (10/12/2016).
"Kita lihat nanti perkembangan di lapangan," kata Bambang.
Sebelumnya, Direktur Operasi AirNav Indonesia, Wisnu Darjono mengatakan telah bekerja sama dengan BMKG untuk perkiraan cuaca dalam melakukan pencarian.
"Waktu pencarian selama tujuh hari, namun saya harap tidak sampai tujuh hari bisa selesai," ujarnya, Minggu (4/12/2016).