Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wow, Jokowi Presiden Kedua yang akan Dibuat Patung Lilin di Madame Tussauds

Museum Madame Tussauds baru saja mengeluarkan pengumuman yang bisa membuat bangga rakyat Indonesia.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Wow, Jokowi Presiden Kedua yang akan Dibuat Patung Lilin di Madame Tussauds
Madame Tusaauds
Jokowi sedang menjalani pengukuran untuk keperluan pembuatan patung lilin 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Galuh Palupi Swastyastu

TRIBUNNEWS.COM - Museum Madame Tussauds baru saja mengeluarkan pengumuman yang bisa membuat bangga rakyat Indonesia.

Diterbitkan di website resmi museum tersebut, www.madametussauds.com, pihak pengelola mengatakan jika dalam waktu dekat akan segera memamerkan patung lilin Presiden Joko Widodo di Museum Madame Tussauds yang berada di Hong Kong.

"Madame Tussauds Hong Kong siap meluncurkan patung lilin Presiden Indonesia Joko Widodo.

Pengunjung bisa melihat patung tersebut pada pertengahan tahun ini di The Peak," bunyi pengumuman tersebut.

Jokowi sendiri merupakan presiden kedua yang patung lilinnya dipamerkan di Madame Tussauds.

Sebelumnya, presiden pertama Indonesia, Soekarno telah terlebih dahulu dipajang di Madame Tussauds Hong Kong dan Bangkok.

Berita Rekomendasi

Nantinya, patung lilin Jokowi tersebut akan disadingkan dengan patung Soekarno dan Mahatma Gandhi.

Hal ini tentu merupakan sesuatu yang membanggakan mengingat tak sembarang orang dibuat patung lilinnya oleh Madame Tussauds.

Jokowi dipilih berdasar pada polling yang dilakukan oleh pihak Madame Tussauds.

Jokowi telah menjadi sorotan dunia internasional sejak muncul di muka Majalah TIME dengan tajuk "A New Hope" (Sebuah Harapan Baru).

Jokowi dan pengelola Madame Tussauds ()
Jokowi dan pengelola Madame Tussauds () ()

Selain itu, dalam berbagai paltform survei yang dilakukan pada pengunjung museum, Jokowi menduduki peringkat pertama dalam kelompok tokoh pemimpin dan politik.

Bahkan perolehan suara Jokowi mengalahkan Hillary Clinton dan Donald Trump.

Pada pertengahan Oktober 2016 lalu, Istana memberikan izin kepada pengelola museum untuk membuat patung lilin Jokowi.

Tim pematung dan seniman Madame Tussauds Hong Kong pun segera menemui Jokowi di Istana Negara untuk melakukan pengukuran.

Demi membuat patung lilin tersebut terlihat mirip, ada lebih dari 200 pengukuran detil yang dilakukan terhadap Jokowi.

Tak hanya itu, ratusan foto pun diambil saat itu untuk memastikan tim pematung bisa membuat patung terbaik dari Jokowi.

Jokowi sendiri menginginkan agar patung lilinnya nanti dibuat senatural mungkin seperti apa adanya ia di kehidupan nyata.

Tri Tharyat, Konsulat Jenderal Indonesia di Hong Kong, mengungkap bahwa Jokowi sendiri yang memilih pose untuk patung lilinnya.

Sedangkan latarnya dipilih oleh staf Istana Negara.

Sementara itu, nilai nominal yang digunakan untuk membuat patung lilin Jokowi ternyata cukup fantastis.

General Manager Museum Madame Tussauds Jenny You mengatakan perlu waktu enam bulan untuk menyelesaikan patung lilin ini.

Dana yang harus dikeluarkan pun tidak main-main, yaiut sekitar HKD 1,8 juta atau Rp3.016.330.723, 91 (Rp3 Miliar). (*)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas