Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Selidiki Pelaku Penembakan 3 Mobil Freeport di Mimika

"Ya masih diselidiki lah itu. Hampir setiap saat ada penembakan. Ada busnya lah, ada mobil tankinya lah."

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Polisi Selidiki Pelaku Penembakan 3 Mobil Freeport di Mimika
Tribunnews.com/ Abdul Qodir
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Setyo Wasisto 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan terhadap penembakan tiga mobil milik PT Freeport Indonesia yang dilakukan oleh orang tidak dikenal di Mimika, Papua.

"Ya masih diselidiki lah itu. Hampir setiap saat ada penembakan. Ada busnya lah, ada mobil tankinya lah," ujar Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol Setyo Wasisto, kepada wartawan di Mabes Polri, Jln Trunojoyo, Jakarta Selatan, Selasa (26/9/2017).

Hingga saat ini polisi belum menemukan identitas pelaku penembakan tersebut.

Baca: Nantinya Go-Pay Tak Akan Digabung Lagi di Aplikasi Go-Jek

"Sementara disebut orang tidak dikenal (OTK) lah. Belum tahu siapa yang menembak," tambah Setyo.

Seperti diketahui tiga kendaraan milik PT Freeport ditembak orang tak dikenal di di sekitar Mil 61, Tembagapura, Kabupaten Mimika pada Minggu (24/9/2017).

Berita Rekomendasi

Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini namun kendaraan patroli dan truk tangki mengalami kerusakan setelah diterjang peluru.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas