Survei Kompas Catat Meningkatnya Tingkat Kepuasan Publik Terhadap Kinerja Jokowi-JK di 4 Bidang
Hal itu terlihat dalam survei nasional Litbang Kompas terhadap kinerja pemerintahan yang dilakukan secara periodik.
Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Ferdinand Waskita
Pada Januari 2015, kepuasan terhadap kinerja pemerintahan Jokowi-Kalla pada empat bidang tersebut berada pada 65,1 persen.
Sementara, yang menyatakan tidak puas 34,9 persen.
Pada April 2015, kepuasan terhadap kinerja pemerintahan Jokowi-Kalla turun menjadi 53,8 persen, sedangkan yang tidak puas 46,2 persen.
Adapun pada Oktober 2015, kepuasan terhadap kinerja pemerintahan Jokowi-Kalla mengalami kenaikan sebesar 54,3 persen, sedangkan yang tidak puas 45,7 persen.
Baca: Rizal Ramli: Pemerintahan Pak Jokowi Sudah Oke, Tapi Belum Cukup
Pada tahun 2016, kepuasan terhadap kinerja pemerintahan Jokowi-Kalla juga menurun.
Pada April 2016, kepuasan terhadap kinerja pemerintahan Jokowi-Kalla sebesar 67,4 persen, sedangkan yang tidak puas 32,6 persen.
Kepuasan terhadap kinerja pemerintahan Jokowi-Kalla kembali menurun menjadi 65,9 persen pada Oktober 2016.
Sedangkan yang tidak puas 34,1 persen.
Sementara, pada April 2017, kepuasan terhadap kinerja pemerintahan Jokowi-Kalla kembali menurun menjadi 61,3 persen, dan yang tidak puas 36,9 persen.
Pada Oktober 2017, terjadi peningkatan tingkat kepuasan publik terhadap kinerja pemerintahan Jokowi-JK menjadi 70,8 persen, dan yang tidak puas turun menjadi 29,2 persen.
Berdasarkan Survei Litbang Kompas, citra positif Presiden Jokowi-JK relatif tetap di posisi 88,8% dan 83,5%.
"Dan angka ini relatif tetap tinggi dan peningkatan yang terjadi pun masih dalam batas margin error," jelas Litbang Kompas. (*)