Dikepung Warga dan Polisi, Pelaku Penyanderaan di Pondok Labu Berhasil Kabur
Pelaku penyanderaan disertai penganiayaan di Pondok Labu, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, melarikan diri.
Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Pelaku penyanderaan disertai penganiayaan di Pondok Labu, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, melarikan diri.
"Pelaku penganiayaan pergi. Belum bisa dipastikan perampokan," ujar Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Indra Jafar saat dikonfirmasi wartawan, Kamis (5/4/2018).
Baca: Demi Selamatkan Nyawa Bayinya, Seorang Ibu Muda Mencuri Dokumen Identitasnya Sendiri
Penyidik masih melakukan penyelidikan peristiwa penganiayaan tersebut. Korban merupakan pria berusia 71 tahun. Korban mengalami luka di bagian perut.
"Ada Bekas-bekas darah korban di perutnya itu belum disimpulkan. Ini masih saya tunggu laporannya," ujar Indra.
Menurut Indra, sejauh ini, korban masih bisa bernafas. Namun, polisi belum mendapatkan identitas lengkap korban.
"Hidup. Masih hidup. Umurnya 71 tahun. Saya belum tahu nama lengkapnya karena ini masih baru. Nanti ya," ujar Indra