Hasto Kristiyanto Akan Menari Kecak Selama Tiga Jam
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto ternyata memiliki nazar, apabila calon gubernur jagoannya menang pada Pilkada Serentak 2018.
Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Amriyono Prakoso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto ternyata memiliki nazar menari kecak, apabila calon gubernur jagoannya menang pada Pilkada Serentak 2018.
Dan ia harus menunaikan nazar tersebut, setelah calon gubernur yang diusung PDI Perjuangan menang versi hitung cepat pada Pemilihan Gubernur Bali.
"Ini sedang saya siapkan. Cari tempat sekalian, saya akan menari Kecak tiga jam," jelasnya, di Kantor PDI Perjuangan, Jakarta, Kamis (28/6/2018).
Hasto mengungkapkan selama ini Bali dikuasai oleh Partai Demokrat. Hal itu ditunjukkan dengan periode terakhir gubernur Bali merupakan kader partai berlambang Mercy tersebut.
PDI Perjuangan begitu sulit mengalahkan kekuasaan Demokrat. Namun, terpilihnya I Wayan Koster dan Oka Artha versi hitung cepat dengan angka 57,62 persen, menjadi bukti pengambilalihan kekuasaan.
"Gubernur Bali bisa kita ambil alih, sehingga kami bisa mencetak sejarah. Terlebih Gubernur terpilih, yakni I Wayan Koster merupakan kader kami sendiri," kata dia.(*)