PM Malaysia Mahathir Mohamad Doakan Ma’ruf Amin Menang di Pilpres 2019
Mahathir Mohamad mendoakan agar pasangan Jokowi–Ma’ruf Amin bisa memperoleh kepercayaan publik Indonesia dalam pilpres 2019.
Editor: Lailatun Niqmah
Istimewa
Bakal calon wakil presiden Kiai Ma'ruf Amin menemui Perdana Menteri Malaysia Mahathir Muhammad di Malaysia, Minggu (9/9/2018).
TRIBUNNEWS.COM – Perdana Menteri Malaysia Dr. Mahathir Mohamad mendoakan Ma’ruf Amin menang di Pemilihan Presiden (Pilpres) yang akan dilaksanakan pada 2019 mendatang.
Dilansir TribunWow.com, hal tersebut tampak dari tayangan INews TV pada (9/9/2018) yang menyiarkan jika calon wakil presiden yang mendampingi Jokowi, KH Ma’ruf Amin bertemu Perdana Menteri Malaysia Dr. Mahathir Mohamad.
Baca: Pesan Maruf Amin untuk Generasi Milenial Indonesia
Pertemuan ini berlangsung di kediaman pribadi Mahathir Mohamad di Kompleks Mines Residence Seri Kembangan, Selangor, Malaysia pada Sabtu (8/9/2018).
Pertemuan Ma’ruf Amin tersebut dalam rangka memenuhi undangan dari Perdana Menteri Malaysia.
Berita Rekomendasi