Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menhub Budi: Puncak Arus BalikTerjadi Hari Ini

Minggu (9/6/2019), Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi memprediksi hari ini merupakan puncak arus balik Lebaran 2019.

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Menhub Budi: Puncak Arus BalikTerjadi Hari Ini
TRIBUNNEWS.COM/FRANSISKUS ADHIYUDA PRASETIA
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi di sela meninjau arus balik di Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah, Minggu (9/6/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Minggu (9/6/2019), Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi memprediksi hari ini merupakan puncak arus balik Lebaran 2019.

"Hari ini mungkin puncak arus balik," kata Budi Karya Sumadi di sela meninjau arus balik di Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah, Minggu (9/6/2019).

Budi Karya Sumadi mengindikasi puncak arus mudik terjadi karena disejumlah ruas gerbang Tol terjadi penumpukan kendaraan yang mengarah ke Jakarta.

Baca: Tinjau Arus Balik Oneway 410 KM, Menhub Minta Jajarannya Beri Layanan Prima Pada Pemudik

Ia mendapat laporan, pada Sabtu (8/6/2019) sore, terjadi lonjakan sebesar 48.000 pengendara melintas di gerbang tol Banyumanik, Semarang.

Hal itu akan terus meningkat pada Minggu (9/6/2019) hari ini.

"Selama ini orang itu dari Jakarta kalau mudik dari sejak awal bisa keluar di beberapa tempat dan di Kalikangkung tinggal 60 persen. Ini sebaliknya, dari beberapa tempat, akhirnya 100 persen yang ke Jakarta," jelas Budi Karya Sumadi.

Berita Rekomendasi

Untuk mengantisipasi lonjakan pengendara, Budi menginstruksikan seluruh jajaran memberi respons cepat terhadap semua gejala kemacetan yang akan timbul.

"Jadi respons apa yang di Banyumanik bisa dijadikan pelajaran," terang Budi Karya Sumadi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas