Gerhana Matahari Cincin Terjadi di Indonesia, Ini Daftar Kota yang Bakal Dilewati dan Waktunya
Gerhana Matahari Cincin akan terjadi pada 26 Desember 2019 mendatang.Simak daftar kota beserta jam terjadinya fenomena Gerhana Matahari Cincin.
Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - Simak daftar kota beserta jam terjadinya Gerhana Matahari Cincin tahun ini.
Gerhana Matahari Cincin akan terjadi pada 26 Desember 2019 mendatang.
Fenomena tersebut dapat disaksikan di sejumlah wilayah di Indonesia.
Tetapi, perlu diperhatikan jangan mengamati Gerhana Matahari Cincin tanpa menggunakan penapis cahaya, hal itu dapat menyebabkan kerusakan mata.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginformasikan mengenai fenomena tersebut pada web resmi dan sosial media Twitter dan Instagram.
Dikutip dari cdn.bmkg.go.id, Gerhana Matahari adalah peristiwa terhalangnya cahaya matahari oleh bulan sehingga tidak
semuanya sampai ke bumi.
Pada tahun 2019 ini telah diprediksi terjadi lima kali gerhana, di antaranya:
- Gerhana Matahari Sebagian (GMS) 5-6 Januari 2019 yang tidak dapat diamati dari Indonesia
- Gerhana Bulan Total (GBT) 21 Januari 2019 yang tidak dapat diamati dari Indonesia
- Gerhana Matahari Total (GMT) 2 Juli 2019 yang tidak dapat diamati dari Indonesia
- Gerhana Bulan Sebagian (GBS) 17 Juli 2019 yang dapat diamati dari Indonesia, dan
- Gerhana Matahari Cincin (GMC) 26 Desember 2019 yang dapat diamati dari Indonesia.
Gerhana Matahari Cincin terjadi ketika matahari, bulan, dan bumi tepat segaris dan pada saat itu piringan bulan yang teramati dari bumi lebih kecil daripada piringan Matahari.
Akibatnya, saat puncak gerhana, matahari akan tampak seperti cincin, yaitu gelap di bagian tengahnya dan terang
di bagian pinggirnya.
Pada akun Instagram @infobmkg dan akun Twitter @infoBMKG membagikan informasi mengenai wilayah-wilayah yang akan dilewati fenomena Gerhana Matahari Cincin (GMC).
GMC akan melewati 25 pusat kota/kabupaten di 7 provinsi, di antaranya:
1. Aceh: Sinabang dan Singkil
2. Sumatera Utara: Sibolga, Pandan, Tarutung, Padang Sidempuan, Sipirok, Gunung Tua, dan Sibuhan.
3. Riau: Pasir Pengaraian, Dumai, Bengkalis, Siak Sri Indrapura, Selat Panjang.
4. Kepulauan Riau: Tanjung Pinang, Tanjung Balai Karimun, Batam, dan Bandar Seri Bentan.
5. Kalimantan Barat: Mempawah, Singkawang, Sambas, Bengkayang, Putussibau.
6. Kalimantan Timur: Tanjungredep
7. Kalimantan Utara: Tanjungselor
Berikut rincian waktu fenomena GMC:
Aceh (Sinabang)
- Gerhana mulai pukul10:07:02.0 WIB
- Fase cincin mulai pukul 11:53:41.1 WIB
-Puncak gerhana pukul 11:55:19.1 WIB
- Fase cincin berakhir pukul 11:56:57.1 WIB
- Gerhana berakhir pukul 13:54:36.2 WIB
- Durasi gerhana selama 3 jam 47 menit 34.2 detik
- Durasi cincin selama3 menit 16.0 detik
- Magnitudo gerhana 0.979
Sumatera Utara (Sibolga)
- Gerhana mulai pukul 10:13:02.7 WIB
- Fase cincin pukul 12:02:36.5 WIB
- Puncak gerhana pukul 12:04:22.1 WIB
- Fase cincin berakhir pukul 12:06:07.7 WIB
- Gerhana berakhir pukul 14:02:53.6 WIB
- Durasi gerhana selama 3 jam 49 menit 50.8 detik
- Durasi cincin selama 3 menit 331.2 detik
- Magnitudo gerhana 0.981
Riau (Siak Sri Indrapura)
- Gerhana mulai pukul 10:22:05.1 WIB
- Fase cincin pukul 12:15:16.0 WIB
- Puncak gerhana pukul 12:16:54.7 WIB
- Fase cincin berakhir pukul 12:18:33.4 WIB
- Gerhana berakhir pukul 14:13:10.0 WIB
- Durasi gerhana selama 3 jam 51 menit 04.9 detik
- Durasi cincin selama 3 menit 17.4 detik
- Magnitudo gerhana 0.979
Kepulauan Riau (Batam)
- Gerhana mulai pukul 10:27:44.5 WIB
- Fase cincin pukul 12:22:55.5 WIB
- Puncak gerhana pukul 12:24:27.8 WIB
- Fase cincin berakhir pukul 12:26:00.2 WIB
- Gerhana berakhir pukul 14:18:57.9 WIB
- Durasi gerhana selama 3 jam 51 menit 13.4 detik
- Durasi cincin selama 3 menit 4.7 detik
- Magnitudo gerhana 0.977
Kalimantan Utara (Tanjungselor)
- Gerhana mulai pukul 12:14:08.4 WITA
- Fase cincin pukul 14:09:33.5 WITA
- Puncak gerhana pukul 14:10:25.7 WITA
- Fase cincin berakhir pukul 14:11:17.8 WITA
- Gerhana berakhir pukul 15:47:27.1 WITA
- Durasi gerhana selama 3 jam 33 menit 18.7 detik
- Durasi cincin selama 1 menit 44.3 detik
- Magnitudo gerhana 0.970
Kalimantan Barat (Singkawang)
- Gerhana mulai pukul 10:43:349.5 WIB
- Fase cincin mulai pukul 12:40:58.8 WIB
- Puncak gerhana pukul 12:42:47.7 WIB
- Fase cincin berakhir pukul 12:44:36.7 WIB
- Gerhana berakhir pukul 14:31:22.0 WIB
- Durasi gerhana selama 3 jam 47 menit 42.4 detik
- Durasi cincin selama 3 menit 37.9 detik
- Magnitudo gerhana 0.983
Kalimantan Timur (Tanjungredep)
- Gerhana mulai pukul 12:14:37.6 WITA
- Fase cincin pukul 14:09:02.2 WIB
- Puncak gerhana pukul 14:10:41.3 WITA
- Fase cincin berakhir pukul 12:12:20.5 WITA
- Gerhana berakhir pukul 15:47:31.4 WITA
- Durasi gerhana selama 3 jam 32 menit 53.7 detik
- Durasi cincin selama 3 menit 18.4 detik
- Magnitudo gerhana 0.978
(Tribunnews.com/Yurika Nendri)