Iwan Fals Berduka atas Meninggalnya Pencipta Lagu Bento Naniel Chusnul Yakin, Simak Profilnya
Naniel Pencipta lagu 'Bento' meninggal dunia pada hari Jumat (21/2/2020) kemarin pukul 11.00 WIB, simak profil lengkapnya berikut ini.
Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Ifa Nabila
TRIBUNNEWS.COM - Kabar duka kembali menyelimuti dunia musik Indonesia.
Dikutip dari Kompas.com, pencipta lagu 'Bento', Naniel meninggal dunia pada hari Jumat (21/2/2020) kemarin.
Naniel dikabarkan meninggal pada pukul 11.00 WIB.
Kabar duka ini juga disampaikan oleh penyanyi Iwan Fals dalam akun Twitternya pada hari Jumat (21/2/2020) kemarin.
"Selamat jalan Naniel, semoga mendapat tempat yang layak di sisiNya dan keluarga ikhlas menerimanya, Innalilahi wa innailaihi rojiun," tulis Iwan Fals di akun @iwanfals, seperti dikutip Tribunnews.com.
Penyebab kematian Naniel belum diketahui, namun kabarnya ia sempat dirawat di rumah sakit selama 1 hari.
Baca: Chord Gitar dan Lirik Lagu Bento - Iwan Fals, Pencipta Lagu Bento Naniel C Meninggal Dunia
Baca: Orang yang Mandikan Jenazah Ashraf Sinclair Sebut Wajah Suami BCL Senyum: Mungkin Tanda Kebaikannya
Dikutip dari Kompas.com, sebelumnya pencipta lagu 'Bento' ini sempat sedang sakit.
Ia dikabarkan sakit setelah terjatuh dari kursi pada 2015 lalu.
Akibat jatuh dari kursi, Naniel mengalami patah kaki.
Keadaan ini membuatnya tak bisa lagi berjalan normal dan tidak bisa bekerja seperti biasanya.
Selain terjatuh dan patah tulang, Naniel juga sudah lama menderita komplikasi.
Pekerjaan Terakhir
Setelah lama tak terdengar, Naniel ternyata tinggal di rumah sederhana di pinggir kompleks daerah Bintaro Sektor 9 di Pondok Pucung.
Selain menjadi musisi di grup musik SWAMI, dia ternyata juga bekerja sebagai tenaga lepas dalam bidang penyelenggaraan acara di Surabaya.