UPDATE Virus Corona: Total 309 Kasus, 25 Pasien Meninggal Dunia, Berikut Wilayahnya
Hingga Kamis (19/3/2020) pasien positif virus corona yang meninggal dunia sebanyak 25 orang.
Editor: Ekarista Rahmawati Putri
TRIBUNNEWS.COM – Jumlah kasus corona di Indonesia terus bertambah.
Juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona Achmad Yurianto mengatakan jumlah pasien yang meninggal akibat virus corona juga bertambah.
Hingga Kamis (19/3/2020) pasien positif Covid-19 yang meninggal sebanyak 25 orang.
DKI Jakarta menjadi area terbanyak dengan jumlah pasien meninggal sebanyak 17 orang.
Baca: Konsumsi 5 Jus Buah Ini untuk Tingkatkan Daya Tahan Tubuh, Cegah Penularan Virus Corona
Baca: Penanganan Covid-19, Jokowi Ingatkan Warga Agar Tidak Liburan : Berisiko Sebarkan Corona!
"Kita lihat dari kematian yang kemarin di Bali 1, Banten 1, kemudian DKI Jakarta menjadi 17,
Kemudian Jawa Barat 1, Jawa Tengah 3, Jawa Timur 1, dan Sumatera Utara 1.
Maka total kasus kematian adalah 25 orang," kata Yuri dalan konferensi persnya, di Graha BNPB, Jakarta, Kamis (19/3/2020) seperti dikutip dari Kompas.com.