Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lantik 1.271 Pegawai KPK jadi ASN, Firli Bahuri Ingatkan Koruptor adalah Pengkhianat Pancasila

Ketua KPK Firli Bahuri mengingatkan koruptor adalah pengkhianat pancasila ketika melantik pegawai KPK menjadi ASN.

Penulis: Inza Maliana
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Lantik 1.271 Pegawai KPK jadi ASN, Firli Bahuri Ingatkan Koruptor adalah Pengkhianat Pancasila
Tribunnews/Herudin
Ketua KPK, Firli Bahuri saat konferensi pers terkait operasi tangkap tangan (OTT) KPK dalam kasus dugaan suap bantuan sosial (bansos) Covid-19 di Kantor KPK, Jakarta Selatan, Minggu (6/12/2020) dini hari. KPK menetapkan lima tersangka termasuk Menteri Sosial, Juliari P Batubara terkait dugaan suap bantuan sosial Covid-19 dan mengamankan total uang sejumlah Rp 14,5 miliar yang terdiri dari mata uang rupiah dan mata uang asing. Rinciannya yakni Rp 11,9 miliar, USD 171.085, dan sekitar SGD 23.000. Tribunnews/Herudin 

"Kembali kami ingatkan kepada kita semua, dimanapun berada, siapapun yang melakukan korupsi adalah pengkhianat Pancasila."

"Mengingat kejahatan kemanusiaan ini jelas bertentangan dengan setiap butir sila pancasila," kata Firli, dikutip dari tayangan Youtube Kompas TV, Selasa (1/6/2021).

"Dengan menjadi manusia yang adil beradab, insyaallah sila ketiga, Persatuan Indonesia akan menjadi kekuatan segenap bangsa dalam perang badar melawan korupsi," tambahnya.

Firli juga mengingatkan bahaya dari korupsi yang bisa menghancurkan tujuan dari negara.

Baca juga: Pegawai KPK Resmi Jadi ASN, Firli Bahuri: Lembaga Negara Rumpun Eksekutif

Untuk itu, ia menyampaikan komitmen untuk melawan korupsi akan terus ada dan tidak terpengaruh dari kekuasaan apapun, sampai mati.

"Kejahatan yang tampak sebetulnya bukan merugikan negara semata, namun lebih dari itu menghancurkan dan menggagalkan terwujudnya tujuan negara, itulah semangat KPK memberantas korupsi."

"Pemberantasan korupsi tak akan berhenti sampai kita mati, sampai Indonesia bebas dari korupsi," pungkasnya.

Berita Rekomendasi

(Tribunnews.com/Maliana)

Berita lain terkait Seleksi Kepegawaian di KPK

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas