Daftar Formasi CPNS Kemlu 2021 untuk Lulusan S1, Ada Diplomat hingga Analis Diklat
Berikut daftar formasi CPNS di Kemlu Tahun 2021, ada Diplomat, Penata Kanselerai, Analis Diklat, dan Analis Kompetensi Tenaga Pengajar.
Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini daftar formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Tahun 2021.
Bagi Anda lulusan Strata 1(S1) dapat mendaftar CPNS Kementerian Luar Negeri 2021.
Namun, Anda harus memperhatikan berbagai persyaratan agar bisa mendaftar di Kemlu.
Diketahui, Kementerian Luar Negeri membuka 332 formasi untuk CPNS 2021.
Hal itu disampaikan oleh Kementerian Luar Negeri melalui akun resmi Twitternya, @Kemlu_RI.
"Kementerian Luar Negeri sedang mempersiapkan Seleksi CPNS 2021. Terdapat 332 formasi yang akan dibuka untuk #SahabatKemlu. Yuk, simak formasi apa saja yang akan dibuka!" postingan akun Twitter @Kemlu_RI.
Baca juga: Daftar 17 Formasi CPNS Kejaksaan RI 2021 untuk Lulusan SMA Sederajat hingga S2
Mengenai apa saja jabatan dan jumlah yang dibutuhkan dalam formasi CPNS Kemlu 2021 telah dirilis Kemlu di akun Twitternya.
Hingga Rabu (16/6/2021), Kementerian Luar Negeri telah merilis 20 jabatan CPNS 2021.
Formasi tersebut, di antaranya adalah Diplomat, Penata Kanselerai, Analis Diklat, dan Analis Kompetensi Tenaga Pengajar.
Untuk jabatan Diplomat terbuka bagi lulusan Sarjana Hukum, Sarjana Hubungan Internasional, Sarjana Komunikasi hingga Sarjana Ekonomi.
Sementara itu, lulusan S1 Administrasi Publik/S1 Adminitrasi Negara/S1 Manajemen/S1 Psikologi juga bisa mendaftar formasi Analis Kompetensi Tenaga Pengajar.
Baca juga: CPNS Basarnas 2021: Rescuer Pemula Banyak Dibutuhkan, Bisa Dilamar Lulusan SMA Sederajat
Berikut daftar formasi CPNS Kemlu 2021:
1. Diplomat: 140 formasi
- S1 Hubungan Internasional
- S1 Hukum/S1 Hukum Bisnis
- S1 Ekonomi / S1 Ekonomi Pembangunan / S1 Ilmu Ekonomi / S1 Ilmu Ekonomi Studi Pembangunan
- S1 Komunikasi/S1 Hubungan Masyarakat/ S1 Manajemen Komunikasi/S1 Ilmu Komunikasi
- S1 Sastra Arab/S1 Sastra Cina/S1 Sastra Inggris/S1 Sastra Jepang / S1 Sastra Korea /S1 Sastra Rusia
2. Perancang Peraturan Perundang-undangan: 1 formasi
- S1 Hukum
3. Perencana: 6 formasi
- S1 Manajemen
4. Arsiparis: 2 formasi
- S1 Manajemen
5. Auditor: 6 formasi
- S1 Akuntansi
6. Penata Kanselerai: 80 formasi
- S1 Manajemen/S1 Akuntansi/S1 Ekonomi/S1 Administrasi Bisnis/S1 Administrasi Fiskal / S1 Administrasi Perpajakan/ S1 Administrasi Publik/ S1 Adminitrasi Negara
7. Pranata Informasi Diplomatik: 44 formasi
- S1 Ilmu Komputer/S1 Teknik Komputer/S1 Teknik Informatika/S1 Sistem Informasi/S1 Ilmu Statistik/S1 Teknik Elektro
8. Pengelola Pengadaan Barang/Jasa: 3 formasi
- S1 Akuntansi
9. Analis SDM Aparatur: 10 formasi
- S1 Ilmu Administrasi Negara/S1 Administrasi Publik/S1 Manajemen
10. Asesor SDM Aparatur: 3 formasi
- S1 Psikologi
11. Analisi Kelembagaan: 2 formasi
- S1 Manajemen
12. Analis Diklat: 1 formasi
- S1 Adimistrasi Publik/S1 Administrasi Negara/S1 Manajemen/S1 Psikologi
13. Analis Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan: 4 formasi
- S1 Administrasi Publik/S1 Administrasi Negara/S1 Manajemen
14. Analis Organisasi: 2 formasi
- S1 Administrasi Publik/S1 Adminitrasi Negara/S1 Manajemen
15. Analis Pengembangan Kompetensi: 11 formasi
- S1 Admnistrasi Publik/S1 Administrasi Negara/S1 Manajemen/S1 Psikologi
16. Analis Laporan Akuntabilitas Kinerja: 6 formasi
- S1 Administrasi Publik/S1 Administrasi Negara dan S1 Manajemen
17. Penyusun Kurikulum, Modul dan Bahan Ajar: 7 formasi
- S1 Administrasi Publik/S1 Administrasi Negara/S1 Manajemen/S1 Psikologi
18. Analisi Bangunan dan Perumahan: 1 formasi
- S1 Teknik Sipil
19. Analis Kerjasama Diklat: 1 formasi
- S1 Administrasi Publik/S1 Administrasi Negara/S1 Manajemen/S1 Psikologi
20. Analis Kompetensi Tenaga Pengajar: 2 formasi
- S1 Administrasi Publik/S1 Adminitrasi Negara/S1 Manajemen/S1 Psikologi
Adapun sebagai informasi, berikut ini alur pendaftaran seleksi CPNS 2021, dikutip dari sscasn.bkn.go.id:
1. Mendaftar akun
- Pelamar mengakses portal SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id
- Buat akun SSCASN
- Login ke akun SSCASN yang telah dibuat
- Melengkapi biodata dan mengunggah swafoto
2. Mendaftar formasi CPNS 2021
- Pilih Jenis Seleksi
- Pilih Formasi
- Mengunggah dokumen sesuai yang dipersyaratkan
- Cek resume dan akhiri pendaftaran
- Cetak kartu informasi akun dan kartu pendaftaran akun
3. Seleksi administrasi
- Panitia memverifikasi data pelamar
- Panitia mengumumkan hasil seleksi administrasi
- Pelamar yang dinyatakan tidak lulus dapat menyanggah hasil seleksi administrasi
- Panitia mengumumkan hasil sanggah
- Pelamar yang dinyatakan lulus melakukan cetak Kartu Ujian
4. Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)
- Pelamar melaksanakan ujian SKD
- Panitia mengumumkan hasil SKD
- Pelamar yang dinyatakan tidak lulus dapat menyanggah hasil SKD
- Panitia mengumumkan hasil sanggah
- Pelamar yang dinyatakan lulus dapat melanjutkan proses ke tahap ujian SKD
5. Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB)
- Pelamar melaksanakan ujian SKB
- Panitia mengumumkan hasil SKB
- Pelamar yang dinyatakan tidak lulus dapat menyanggah hasil SKB
6. Pengumuman kelulusan
- Panitia mengumumkan hasil sanggah Seleksi Kompetensi Bidang
- Pengumuman kelulusan CPNS 2021 bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat
- Pelamar yang dinyatakan lulus melakukan pemberkasan
Informasi selengkapnya >>> Klik
(Tribunnews.com/Suci Bangun DS)
Simak berita lain terkait CPNS 2021