Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Deretan Formasi CPNS 2021 untuk Lulusan SMA/SMK Sederajat: Kemenhub, Kemenkumham, Kejaksaan, ESDM

Inilah dereten instansi pusat yang membuka formasi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat. Ada Kemenhub, Kemenkumham, Kejaksaan, hingga ESDM.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Deretan Formasi CPNS 2021 untuk Lulusan SMA/SMK Sederajat: Kemenhub, Kemenkumham, Kejaksaan, ESDM
sscasn.bkn.go.id
Inilah dereten instansi pusat yang membuka formasi CPNS 2021 untuk lulusan SMA/SMK sederajat. Ada Kemenhub, Kemenkumham, Kejaksaan, hingga ESDM. 

Total ada 17 formasi jabatan yang dibuka. Dua di antara jabatan ini diperuntukkan bagi lulusan SMA sederajat.

Jabatan pertama adalah Pengawal Tahanan/Narapidana.

Jumlah yang dibutuhkan untuk formasi Pengawal Tahanan/Narapidana adalah 494 orang.

Sesuai nama jabatannya, mereka bertugas melakukan pengawalan tahanan maupun narapidana selama proses penuntutan dan eksekusi.

Jabatan kedua adalah Pengadministrasi Penanganan Perkara.

Jumlah yang dibutuhkan untuk formasi Pengadministrasi Penanganan Perkara adalah 496 orang.

Daftar formasi CPNS Kejaksaan 2021 dapat Anda cek di bawah ini.

Baca juga: DAFTAR 17 Formasi CPNS Kejaksaan 2021 untuk Lulusan SMA, D3, D4, S1, hingga S2, Ada 4.148 Formasi

Berita Rekomendasi

2. Kementerian Hukum dan HAM

Logo Kemenkumham
Logo Kemenkumham (TRIBUN PONTIANAK)

Pada seleksi CPNS 2021, Kemenkumham membuka 4.558 formasi.

Dari jumlah tersebut, Penjaga Tahanan menjadi formasi yang paling banyak dibutuhkan, yaitu sebanyak 3.876 orang.

Kabar gembiranya, formasi Penjaga Tahanan CPNS Kemenkumham 2021 dibuka untuk lulusan SMA sederajat.

Ke-3.876 Penjaga Tahanan CPNS 2021 akan ditempatkan di 32 kantor wilayah Kemenkumham seluruh Indonesia.

Penjaga Tahanan dibuka untuk formasi umum dan putra/putri Papua dan Papua Barat.

Rinciannya, formasi umum sebanyak 3.511 pria dan 264 wanita.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas