Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cara Cek dan Download Sertifikat Vaksin Covid-19 Dosis Pertama dan Kedua di pedulilindungi.id

Berikut adalah cara cek status vaksinasi Covid-19 dosis pertama maupun kedua di pedulilindungi.id. Simak panduannya di sini.

Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Cara Cek dan Download Sertifikat Vaksin Covid-19 Dosis Pertama dan Kedua di pedulilindungi.id
TRIBUN JATENG/TRIBUN JATENG/HERMAWAN HANDAKA
Berikut adalah cara cek status vaksinasi Covid-19 dosis pertama maupun kedua di pedulilindungi.id. Simak panduannya di sini. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut adalah cara cek status vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat yang telah menerima dosis vaksin baik yang pertama maupun kedua.

Melalui situs resmi maupun aplikasi Pedulilindungi, masyarakat dapat mengecek dan download sertifikat vaksin Covid-19 tersebut.

Bagi masyarakat yang sudah mendapatkan suntikan vaksin dosis pertama maupun kedua, akan mendapatkan SMS dari 1199.

Apabila tidak menerima SMS, dapat langsung membuka situs maupun aplikasi PeduliLindungi.

Baca juga: WHO Pantau Varian Baru Covid-19 Bernama Mu, Ada Risiko Resistensi pada Vaksin

Cara Melihat Status Vaksinasi

1. Buka laman pedulilindungi.id;

2. Ketikkan nama lengkap sesuai KTP;

Berita Rekomendasi

3. Masukkan NIK dan centang captcha;

4. Klik "Periksa";

5. Status vaksinasi akan ditampilkan di bagian bawah.

Berikut beberapa cara untuk download sertifikat vaksin Covid-19:

1. Download Sertifkat Vaksin Covid-19 Melalui Link SMS dari 1199


2. Lalu cari pesan dengan pengirim bernomor 1199

3. Pesan berisi sertifikat vaksinasi ke-1 yang diberikan secara daring melalui tautan

4. Akan muncul gambar sertifikat vaksinasi dengan format png

5. Kemudian unduh sertifikat vaksinasi melalui HP atau PC Anda.

Cara Download Sertifikat Vaksin di Aplikasi

1. Klik login jika sudah mempunyai akun;

2. Masukkan nama lengkap, NIK, dan nomor ponsel;

3. Klik "Paspor Digital";

4. Klik "Nama" untuk memunculkan sertifikat vaksin;

5. Klik unduh untuk menyimpan sertifikat vaksin;

Sebelum men-download sertifikat vaksinasi, masyarakat terlebih dulu membuat akun Peduli Lindungi.

1. Buka laman pedulilindungi.id atau klik di sini;

2. Lalu klik "Buat Akun" untuk mendaftar;

3. Masukkan 6 digit nomor yang telah dikirimkan melalui SMS;

Apabila sudah mempunyai akun PeduliLindungi, berikut cara download sertifikat vaksinasi:

1. Buka laman pedulilindungi.id atau klik di sini;

2. Masukkan Nomor HP;

3. Klik Nama Anda di bagian kanan atas;

4. Nanti akan muncul tampilan sertifikat vaksin pertama dan kedua jika Anda telah menerima dua kali vaksinasi;

5. Untuk mendownload, klik "Unduh Sertifikat", maka secara otomatis sertifikat vaksinasi akan ter-download.

Solusi jika Sertifikat Belum Muncul atau Data Salah

Masyarakat yang mengalami kendala dapat mengirimkan email ke sertifikat@pedulilindungi.id dengan format:

- Nama lengkap;

- NIK KTP;

- Tempat tanggal lahir;

- Nomor handphone;

- Lampirkan foto dan kartu vaksin.

Supaya langsung diproses, bisa langsung menyampaikan biodata lengkap.

Selain itu, juga swafoto dengan memegang KTP, dan menjelaskan keluhannya.

Dalam sertifikat vaksin Covid-19, terdapat keterangan nama lengkap, NIK, tanggal lahir, tanggal pelaksanaan vaksinasi, serta ID sertifikat.

Selain itu, juga terdapat keterangan pelaksanaan vaksinasi ke-1 atau ke-2.

Berita Terkait Penanganan Covid

(Tribunnews.com/Widya/Oktavia/Nuryanti)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas