Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Buka Prodi Doktor Pendidikan Bahasa Indonesia, Rektor Uhamka: Jumlahnya Masih Minim

Universitas Muhammadiyah Prof DR Hamka (Uhamka) mendapatkan izin pembukaan Program studi Doktor Pendidikan Bahasa Indonesia dari Kemendikbudristek.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Buka Prodi Doktor Pendidikan Bahasa Indonesia, Rektor Uhamka: Jumlahnya Masih Minim
Istimewa
Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka. 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Universitas Muhammadiyah Prof DR Hamka (Uhamka) mendapatkan izin pembukaan Program studi Doktor Pendidikan Bahasa Indonesia dari Kemendikbudristek.

Uhamka menerima Surat Keputusan Menteri Pendidikan Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 494/E/O/2021 tentang izin pembukaan Program studi Doktor Pendidikan Bahasa Indonesia.

"Kami siap menjalankan amanah pemerintah ini melalui mas Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi," ujar Rektor Uhamka Gunawan Suryoputro melalui keterangan tertulis, Selasa (23/11/2021).

Gunawan mengungkapkan saat ini jumlah doktor di Indonesia masih sangat sedikit.

Bahkan, Gunawan mengungkapkan dosen yang bergelar S3 pun masih belum mampu memenuhi target 21 persen atau sekitar 58,000 dosen yang bergelar doktor.

Baca juga: Rektor Uhamka: Lingkungan Kampus Harus Responsif Terhadap Isu Gender

"Apalagi yang bukan dosen atau doktor dalam ilmu Pendidikan Bahasa Indonesia yang masih sangat minim dan tentunya akan mempengaruhi kualitas Pendidikan," ungkap Gunawan.

Berita Rekomendasi

Dirintisnya Program Studi Doktor Pendidikan Bahasa Indonesia dapat membantu peningkatan jumlah doktor di Indonesia.

"Visi kami sebagai kampus yang mewujudkan propethic teaching university membawa kami untuk terus berinovasi dan bergerak maju menyesuaikan diri dengan zaman," kata Gunawan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas