Batas Pembelian Pelatihan Kartu Prakerja Tinggal 1 Hari Lagi, Segera Akses prakerja.go.id
Batas penggunaan saldo pelatihan bagi peserta Kartu Prakerja gelombang 12-22 berakhir pada 30 November 2021. segera akses prakerja.go.id.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
3. Cek detail kurikulum kursus dan ulasan
4. Lalu klik "YA" pada syarat dan ketentuan.
5. Kemudian, masukkan nomor Kartu Prakerja yang sesuai, untuk kemudian diverifikasi oleh sistem
6. Selanjutnya, bayar, kemudian jika sukses kode OTP akan dikirim ke nomor HP Kamu.
7. Lalu, masukkan kode OTP yang dikirim dan klik tomblo "Verifikasi"
8. Lalu Kamu akan mendapatkan kode untuk dipakai di situs penyedia kursus.
9. Cek kode kupon di "Detail Tagihan" atau Email.
Selain itu, pelatihan Kartu Prakerja juga dapat dibeli di Pintaria.
Cara membeli pelatihan Kartu Prakerja di Pintaria:
Jika belum mempunyai akun, silahkan daftar terlebih dahulu.
Cara daftar akun:
1. Buka laman pintaria.com
2. Klik Daftar
3. Isi dan lengkapi data pengguna
4. Lalu klik kotak pada pernyataan 'Saya setuju dengan perjanjian pengguna Pintaria'.
5. Kemudian klik Daftar
Jika sudah punya akun, peserta dapat mengikuti cara berikut:
1. Buka laman pintaria.com
2. Login pada akun Anda
3. Pilih menu Kartu Prakerja
4. Lalu, untuk melihat pilihan jenis pelatihan, silahkan scroll ke bawah
5. Pilih kursus yang ingin diikuti
6. Lalu, klik ikuti kursus
7. Masukkan nomor ponsel
8. Kemudian, masukkan ID Kartu Prakerja dan kode OTP untuk melanjutkan pembayaran
9. Klik bayar
10. Setelah itu, klik kelas saya
11. Sebelum masuk kelas, pengguna harus mengisi survey terlebih dahulu
12. Kemudian, klik masuk kelas.
(Tribunnews.com/Farrah Putri)