Peringatan Dini Gelombang Tinggi BMKG Sabtu 15 Januari 2022: 15 Wilayah Perairan Capai 2.5-4 Meter
Peringatan dini gelombang tinggi BMKG Sabtu 15 Januari 2022, 15 wilayah perairan alami gelombang tinggi mencapai 2.5-4 Meter.
Editor: Inza Maliana
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini peringatan dini gelombang tinggi BMKG Sabtu 15 Januari 2022, 15 wilayah perairan alami gelombang tinggi mencapai 2.5-4 Meter.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menginformasikan peringatan dini gelombang tinggi di sejumlah wilayah perairan Indonesia pada hari ini Sabtu 15 Januari 2022.
BMKG memprediksi tinggi gelombang mencapai 2.5-4 meter terjadi di 15 wilayah.
Baca juga: BMKG: Aktivitas Gempa di Pulau Jawa Meningkat dalam 30 Hari Terakhir, Pemda Harus Waspada
Baca juga: Pasca Gempa, Kepala BMKG Minta Warga Hindari Bangunan Rusak
Informasi ini berlaku tanggal 15 Januari 2022 Pukul 07.00 WIB hingga 17 Januari 2022 Pukul 07.00 WIB.
Hal ini diumumkan BMKG melalui Instagram resminya, @infobmkg.
"Halo Sobat BMKG
Mari cek update Peringatan Dini Gelombang Tinggi Wilayah Perairan Indonesia berlaku tanggal 15 Januari 2022 Pukul 07.00 WIB hingga 17 Januari 2022 Pukul 07.00 WIB," tulis caption Instagram @infobmkg.
Dalam narasi BMKG diinformasikan, pola angin di wilayah Indonesia bagian utara dominan bergerak dari Utara - Timur Laut dengan kecepatan angin berkisar 5-25 knot.
Sedangkan di wilayah Indonesia bagian selatan dominan bergerak dari Barat Daya - Barat Laut dengan kecepatan angin berkisar 8-30 knot.
Kecepatan angin tertinggi terpantau di Laut Natuna Utara, Laut Flores, Perairan Kep. Sangihe - TALAUD, Samudra Hindia Selatan NTT.
Terdapat 29 wilayah perairan berpotensi mengalami gelombang sedang 1,25 - 2,5 meter.
15 wilayah perairan berpotensi mengalami gelombang tinggi 2,5 - 4 meter.
1 wilayah perairan berpotensi mengalami gelombang sangat tinggi 4-6 meter.
Wilayah perairan dengan Gelombang Sedang 1,25 - 2,5 meter: