Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pendaftaran SNMPTN 2022, Cara Upload Foto di Akun LTMPT

Berikut adalah ketentuan dan cara mengunggah foto siswa pendaftar SNMPTN 2022 serta tahapan verifikasi data siswa.

Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Pendaftaran SNMPTN 2022, Cara Upload Foto di Akun LTMPT
YouTube LTMPT Official
Berikut adalah ketentuan dan cara mengunggah foto siswa pendaftar SNMPTN 2022 serta tahapan verifikasi data siswa. 

TRIBUNNEWS.COM - Rangkaian Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) tahun 2022 telah dimulai.

Dalam rangkaian pendaftaran SNMPTN, siswa diwajibkan untuk mengunggah foto dan verifikasi data siswa.

Dalam mengunggah foto, ada ketentuan yang harus dipenuhi.

Baca juga: Jadwal UTBK-SBMPTN 2022 Dilengkapi Tahapan, Cara Pembuatan Akun LTMPT, Syarat, Materi dan Biaya

Ketentuan Upload Foto di Akun LTMPT Siswa

Ketentuan dan Cara Upload Foto di akun LTMPT Siswa
Ketentuan dan Cara Upload Foto di akun LTMPT Siswa (YouTube LTMPT Official)

Mengutip Kompas.com, berikut adalah ketentuan mengunggah foto di akun LTMPT Siswa:

- Pasfoto ukuran 4 cm x 6 cm dengan resolusi minimal 200px x 300px atau kurang lebih 250 dpl dan ratio aspek 2:3

- Pasfoto dapat berwarna apa pun dengan latar belakang polos

Berita Rekomendasi

- Format foto JPG, JPEG, atau PNG

- Ukuran pasfoto minimal 80 Kb dan maksimal 300 Kb

- Pasfoto berbentuk vertikal atau potrait

- Posisi badan dan kepala tegak sejajar menghadap kamera

Cara Upload Foto di Akun LTMPT Siswa

Mengutip YouTube LTMPT, berikut adalah cara upload foto di akun LTMPT siswa:

1. Sesuaikan posisi kepala dan wajah terhadap area panduan dengan menggunakan alat bantu zoom, move dan rotate

2. Jika kepala dan wajah sudah memenuhi are panduan, maka tekan tombol Crop

3. Lihat hasil akhir penyesuaian dan tekan tombol Simpan

4. Klik tombol Selanjutnya untuk melakukan konfirmasi akhir

Tahapan Verifikasi Data Siswa

Selain itu, siswa juga akan melalui tahapan verifikasi data.

Mengutip laman LTMPT, berikut adalah tahapan verifikasi data siswa:

1. Login ke laman https://portal.ltmpt.ac.id menggunakan email dan password yang telah didaftarkan sebelumnya.

2. Pilih menu Verifikasi Siswa di Dashboard Portal LTMPT.

3. Pada halaman verifikasi dan validasi data siswa, periksa data Anda dengan seksama.

Isi kolom NIK, agama, alamat, nomor telepon, dan yang masih kosong.

Apabila ada kesalahan data, lakukan perubahan melalui sekolah Anda.

Kemudian tekan tombol Perbarui Data.

4. Tekan tombol Selanjutnya untuk berpindah ke halaman Unggah Pasfoto.

Unggah pasfoto terbaru Anda sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

5. Tekan tombol Selanjutnya untuk berpindah ke halaman Penyesuaian Pasfoto.

Lakukan penyesuaian pasfoto sehingga bagian wajah terlihat dengan jelas.

6. Tekan tombol Selanjutnya untuk berpindah ke halaman konfirmasi data.

7. Pastikan data Anda sudah benar.

Jika sudah yakin, centang pernyataan dan tekan tombol Simpan permanen.

8. Jika sudah melakukan simpan permanen, maka data Anda tidak dapat diubah kembali.

Kemudian unduh data dengan mengklik tombol Unduh Bukti Permanen berwarna merah.

9. Simpan bukti permanen data di tempat yang aman dan jangan sampai hilang.

Jadwal SNMPTN 2022

A. Kuota Sekolah

1. Pengumuman kuota sekolah : 28 Desember 2021

2. Penutupan Masa sanggah kuota sekolah : 17 Januari 2022

B. Registrasi Akun LTMPT

1. Registrasi Akun LTMPT Sekolah : 04 Januari - 08 Februari 2022

2. Registrasi Akun LTMPT Siswa : 10 Januari - 15 Februari 2022

C. PDSS dan SNMPTN

1. Sosialisasi PDSS : 01 Desember 2021 - 08 Februari 2022

2. Sosialisasi SNMPTN : 01 Desember 2021 - 28 Februari 2022

3. Launching Kegiatan PMB : 04 Januari 2022

4. Penetapan Siswa Eligible : 04 Januari - 08 Februari 2022

5. Pengisian PDSS : 08 Januari - 08 Februari 2022

6. Pendaftaran SNMPTN : 14 - 28 Februari 2022

7. Pengumuman Hasil SNMPTN : 29 Maret 2022

Info SNMPTN Lainnya

(Tribunnews.com/Widya)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas